Sandiaga Lakukan Yoga sambil Menikmati Keindahan Candi Borobudur

Eko Susanto - detikTravel
Selasa, 22 Jun 2021 14:40 WIB
Foto: Sandiaga Uno yoga di Bukit Dagi Kompleks Candi Borobudur (Dok. Kemenparekraf)
Jakarta -

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengawali kunjungan kerja di wilayah Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Dia melakukan yoga di Bukit Dagi kompleks Candi Borobudur.

Suasana pagi berselimut, sebelum cahaya matahari turun aneka warna matras yoga telah terhampar di atas hamparan rumput di Bukit Dagi. Sandi melakukan yoga ditemani istri tercinta, Nur Asia Uno.

Rangkaian yoga ini sebagai bagian kegiatan bertajuk 'Uji Coba Pola Perjalanan Borobudur: Jejak Peradaban Kerajaan Kuno'. Adapun yoga juga ternyata pada relief Lalitavistara Candi Borobudur, yaitu berupa kegiatan meditasi.

Terinspirasi dari relief Candi Borobudur ini tercipta perjalanan bertema 'Body and Soul Trail'. Untuk tema tersebut menggambarkan kebutuhan utama manusia dalam menjalankan kehidupan, yaitu tubuh dan jiwa yang sehat.

Saat melakukan yoga dari Bukit Dagi ini langsung menghadap Candi Borobudur yang juga disertai dengan story telling. Hal ini diharapkan bisa menciptakan sensasi relaksasi sekaligus edukatif bagi pesertanya.

Sandiaga Lakukan Yoga sambil Menikmati Keindahan Candi Borobudur Foto: (Dok. Kemenparekraf)

Menparekraf Sandiaga Uno mendukung penuh terhadap penyusunan paket-paket wisata yang sifatnya telah disesuaikan dengan minat dan karakter pengunjung.

"Ini merupakan contoh inovasi pola perjalanan untuk menciptakan wisata berkualitas dan berkelanjutan," ujar Sandi dalam keterangan tertulisnya, Selasa (22/6/2021).

Menurutnya, Trail Of Civilizations merupakan salah satu ajang promosi yang penting dalam pemulihan sektor parekraf di destinasi super prioritas (DSP) Borobudur. Dalam pelaksanaan lewat Trail Of Civilizations mengacu kepada protokol kesehatan yang ketat dan disiplin berbasis Cleanliness, Health, Safety dan Environment Sustainability (CHSE).

"Harapannya pariwisata yang lebih personalized, customized, localized, and smaller in size ini bisa kita hadirkan," ujarnya.



Simak Video "Tanggapan Sandiaga Soal Penutupan Wisata Blumbangroto di Magelang"

(elk/elk)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork