Lagi Ngevlog, Sandiaga Bagikan Momen Mencekam Ketika Kapal Digoyang Ombak

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Lagi Ngevlog, Sandiaga Bagikan Momen Mencekam Ketika Kapal Digoyang Ombak

Johanes Randy Prakoso - detikTravel
Minggu, 28 Nov 2021 11:35 WIB
Sandiaga di Gorontalo
Ilustrasi Menparekraf Sandiaga (Ajis/detikcom)
Jakarta -

Dalam kegiatan dinas, tak jarang Menparekraf Sandiaga Uno mengalami kejadian tak biasa. Contohnya seperti terguling saat kapal digoyang ombak.

Pengalaman itu pun dibagikan oleh Menparekraf Sandiaga Uno lewat unggahan di laman Instagram pribadinya. Seperti dilihat detikTravel, Minggu (28/11/2021), momen itu terjadi saat ia berdinas ke Sulawesi pekan lalu.

Saat itu, Sandiaga diketahui sedang melakukan rekaman (tapping) untuk sejumlah acara yang tak bisa ia hadiri karena terbentrok jadwal. Alhasil, ia memanfaatkan momen sela saat tengah bepergian naik kapal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hanya saat sedang tapping, ombak tiba-tiba menerpa kapal yang ditumpangi Sandiaga sampai memporak-porandakan peralatan dan interior kapal. Bahkan kamera yang merekam Sandiaga hampir menimpanya.

ADVERTISEMENT

[Gambas:Instagram]




"Karena ada beberapa agenda acara yang tidak bisa saya penuhi, dalam perjalanan menuju Pulau Selayar kemarin, di kapal saya dijadwalkan untuk taping beberapa video.

Namun ternyata ombak sedang tinggi dan terjadilah kejadian berikut, menjadi pengalaman seru yang tidak terlupakan bagi saya dan tim," tulisnya.

Diketahui, saat itu Sandiaga tengah merekam sepatah dua patah kata untuk wisudawan jurusan pariwisata.

"Saya, Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia mengucapkan selamat atas kelulusan pada seluruh wisudawan sarjana terapan, ahli madya pariwisata Politeknik Sahid tahun ajaran 2020/2021. Mari pancarkan kembali potensi SDM pariwisata Indonesia dengan meningkatkan kreativitas melalui ilmu yang kalian sudah dapatkan di masa perkuliahan. Dunia...," kata Sandiaga belum sempat menyelesaikan kalimatnya.

Saat mengucapkan, "Mari pancarkan kembali...," itu pintu lemari yang menempel di dinding dan berada di belakangnya sudah mulai terbuka karena hempasan ombak. Terjangan makin kencang hingga Sandiaga tak bisa menguasai badannya. Ia pun langsung berdiri dan panik.

Beruntung, Sandiaga tak mengalami masalah berarti. Ia pun bersyukur tetap diberikan keselamatan.

"Alhamdulillah saya dan tim baik-baik saja, terima kasih atas doa dari teman-teman semua!" pungkasnya.

Tak sedikit juga tokoh publik yang mendoakan keselamatan Sandiaga, sebut saja Mustafa Debu, Ifan Seventeen dan lainnya.




(rdy/rdy)

Hide Ads