Viral! Maskapai Ini Mau Kenakan Biaya Untuk Toilet Pesawat

bonauli - detikTravel
Sabtu, 05 Mar 2022 12:15 WIB
Foto: Dok. AFP
Jakarta -

Maskapai yang satu ini bikin ide kontroversial. Ide ini berkaitan dengan penggunaan kamar kecil di pesawat. Waduh!

Dilansir dari Daily Star, Bos maskapai Ryanair rencananya akan mengenakan biasa tambahan untuk penumpang yang menggunakan kamar mandi di toilet.

Rencana ini diutarakan dalam klip Michael O'Leary pada tahun 2012. Namun potongan wawancara tersebut kembali viral di TikTok.

"Apakah Anda benar-benar ingin mengenakan biaya untuk menggunakan toilet di pesawat Ryanair?" ucap sang presenter.

Michael pun mengiyakan hal tersebut. Namun alasannya bukanlah uang.

"Saya tidak menginginkan uang dari penggunaan toilet, uang tersebut akan kami berikan untuk amal. Saya ingin menyingkirkan dua toilet di bagian belakang pesawat, sehingga saya bisa menambahkan enak kursi pesawat," ucap Michael.

Menurut perhitungannya, enam kursi tambahan tersebut dapat menurunkan harga tiket semua orang sebesar 5 persen lagi sepanjang tahun.

Ide kontroversial lainnya juga diutarakan oleh Michael. Tak hanya mengenakan biaya tambahan untuk kamar kecil, maskapai itu juga mau bikin kabin berdiri.

"Kami ingin menghilangkan sepuluh baris kursi terakhir. Sehingga kami akan memiliki kabin berdiri dan kabin duduk. Kursi akan menjadi 25 Euro dan kabin berdiri seharga 1 Euro," jelasnya.

Saat ini nilai satu Euro adalah Rp 15 ribuan. Michael menjelaskan bahwa maskapainya akan mengisi kabin berdiri terlebih dahulu, baru kemudian menjual kursi.

Sudah lewat 10 tahun, namun belum juga ada yang terwujud. Kira-kira bakalan ada ide kontroversial apa lagi ya dari maskapai ini?



Simak Video "Video: Turki Bakal Denda Penumpang yang Berdiri Sebelum Pesawat Berhenti"

(bnl/rdy)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork