TRAVEL NEWS
Menjijikkan! Pesawat Batal Terbang gegara Pria Bagi-bagi Foto Telanjang

Pilot Southwest Airlines kesal tiada tara. Dia bahkan mengancam membatalkan lepas landas setelah seseorang di pesawat mengirimkan foto telanjang ke penumpang lain.
Insiden itu, yang melibatkan layanan transfer file AirDrop Apple, terjadi di dalam penerbangan dari Bandara William P. Hobby Houston ke Cabo San Lucas, Meksiko.
"Jadi begini ya kesepakatannya..., jika ini diteruskan, saya harus kembali mendekati gate, semua orang harus turun, kita harus mengutamakan keamanan. Kalau tidak, liburan akan hancur," kata pilot yang bertugas dalam sebuah video yang telah dilihat sekitar 2,7 juta kali di TikTok dan dikutip CNN.
"Jadi kalian, apa pun itu AirDrop, hentikan mengirim foto telanjang dan mari kita terbang ke Cabo," dia menambahkan.
Salah satu penumpang pesawat itu, Teighlor Marsalis, merekam video situasi di dalam pesawat saat itu. Marsalis bilang saat dia dan teman-temannya baru saja naik pesawat, mereka menerima pemberitahuan tentang file yang dibagikan melalui AirDrop.
Marsalis mengatakan dia menolak file tersebut, tetapi dua wanita di depannya menerimanya dan menunjukkan fotonya.
"Dan, itu adalah foto pria telanjang yang dikirim lewat AirDropped oleh dirinya sendiri ke semua orang," kata dia.
Marsalis mengatakan para penumpang wanita lain kesal dengan foto-foto itu. Mereka pun melaporkan peristiwa itu kepada pramugari.
Si pramugari pergi untuk memberi tahu pilot apa yang telah terjadi. Mulai dari situlah Marsalis mulai merekam video karena dia pikir sesuatu akan terjadi.
"Keselamatan, keamanan, dan kesejahteraan pelanggan dan karyawan adalah prioritas tertinggi tim Southwest setiap saat. Ketika mengetahui potensi masalah, karyawan kami menangani masalah untuk mendukung kenyamanan mereka yang bepergian bersama kami," kata Southwest Airlines dalam pernyataannya.
Marsalis mengatakan pilot menunjukkan sikap profesional dan menangani situasi itu dengan baik.
Seorang pramugari berkeliling untuk memeriksa semua orang dan setelah sekitar sepuluh menit, kru menjalani prosedur keselamatannya dan mereka lepas landas.
Simak Video "Pilot Susi Air Masih Disandera KKB, Komisi I Sebut Aparat Tengah Negosiasi"
[Gambas:Video 20detik]
(fem/fem)