Wilayah Jawa Timur Itu Lebih Timur dari Bali, Titik Terjauh di Atasnya Lombok

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Wilayah Jawa Timur Itu Lebih Timur dari Bali, Titik Terjauh di Atasnya Lombok

Nanda Syafira - detikTravel
Selasa, 13 Jun 2023 20:31 WIB
wisata pantai pasir putih kangean sumenep
Kepulauan Kangean Jatim (Foto: Ahmad Rahman/detikcom)
Jakarta -

Tahukah traveler bila wilayah Jawa Timur itu lebih timur dari Pulau Bali. Bahkan, jika dilihat lebih teliti, titik ini ada di atas Pulau Lombok. Tahu?

Jawa Timur merupakan provinsi di ujung timur Pulau Jawa. Mengutip situs resminya, secara geografis Jatim berada di antara 11100 bujur timur - 11404 bujur timur dan 7012 lintang selatan - 8048 lintang selatan.

Luasnya mencapai 47.963 km2. Jatim disebut sebagai provinsi yang memiliki jumlah kabupaten/kota terbanyak di Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jatim terdiri dari 29 kabupaten dan 9 kota. Ibu kota provinsinya yakni Surabaya. Kota Pahlawan yang merupakan kota terbesar kedua di Indonesia.

Jawa Timur bagian utara berbatasan dengan Laut Jawa dan bagian timur berbatasan dengan Selat Bali. Bagian selatan berbatasan dengan Samudera Hindia, sementara bagian barat berbatasan dengan Jawa Tengah.

ADVERTISEMENT

Selama ini, Banyuwangi sering dikira sebagai daerah paling timur dari Jawa Timur. Namun ternyata itu kurang tepat.

Selain bagian timur Pulau Jawa, Jatim juga memiliki Pulau Madura. Madura terdiri atas daratan dan gugusan kepulauan.

Jika dibandingkan dengan Banyuwangi yang berada di ujung timur Pulau Jawa, beberapa gugusan pulau di Madura jauh lebih timur. Salah satunya yakni gugusan Kepulauan Kangean.

Ahmad Fauzi dalam skripsinya (2014) menyebutkan Kepulauan Kangean memiliki luas 487 km2. Kepulauan ini terdiri atas 60 pulau kecil. Pulau terbesarnya ialah Pulau Kangean seluas 188 km2.

Secara administratif, Pulau Kangean masuk Kabupaten Sumenep. Di Pulau Kangean terdapat tiga kecamatan yaitu Arjasa, Sapeken, dan Kecamatan Kangayan, yang merupakan pemekaran Kecamatan Arjasa.

Dibandingkan dua kecamatan lainnya, Kecamatan Sapeken memiliki keunikan dari segi keanekaragaman penduduknya. Juga dari kondisi geografisnya.

Kecamatan Sapeken terdiri dari puluhan pulau kecil. Termasuk pulau yang sangat terasing karena letaknya yang jauh dari Pulau Kangean. Bahkan cenderung lebih dekat dengan Selat Makassar.

Pulau itu yakni Pulau Sakala. Di pulau tersebut ada desa yang juga bernama Sakala.

Karena cenderung dekat dengan Pulau Sulawesi, maka 90 persen penduduknya merupakan masyarakat keturunan Sulawesi. Untuk menuju ke Pulau Sakala, dibutuhkan waktu perjalanan sekitar 8 jam dari Pulau Kangean dengan jalur laut.

Pulau Sakala disebut sebagai titik paling timur dari Jatim. Yang berada di perbatasan antara Jawa Timur dan Sulawesi Selatan. Titik ini lebih timur dari titik paling timur Provinsi Bali di Gili Selang, Karangasem.

Baca artikel selengkapnya detikJatim




(msl/msl)

Hide Ads