Mabuk Ganja, Turis Telanjang dan Hampir Bunuh Diri

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Mabuk Ganja, Turis Telanjang dan Hampir Bunuh Diri

bonauli - detikTravel
Minggu, 06 Agu 2023 19:25 WIB
Turis Jerman mabok ganja di Pattaya
Turis Jerman mabok ganja di Pattaya (Pattaya Big News/Tangkapan layar)
Pattaya -

Sepasang turis Jerman berlibur di Pattaya, Thailand dan menikmati tawaran terbaru negeri gajah putih itu, ganja. Mereka teler sampai nyaris bunuh diri.

Ganja menjadi salah satu daya tarik baru dalam pariwisata Thailand. Banyak turis yang sengaja datang hanya untuk menikmati ganja dengan bebas.

Dilansir dari Thaiger, Minggu (6/8/2023) sepasang turis Jerman termasuk dalam daftar wisatawan asing yang mengonsumsi ganja sepanjang liburan di Thailand. Mereka adalah Eugen (60) dan istri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ngerinya, niat senang-senang tu hampir berujung petaka bagi turis lanjut usia (lansia) tersebut.

Pada Rabu (2/8), petugas Kantor Polisi Mueang Pattaya menerima telepon dari sebuah kondominium. Katanya, ada sepasang turis yang bertengger di balkon lantai 8 dan hendak melompat dari sana.

ADVERTISEMENT

Polisi tiba dan melihat kejadian itu. Benar saja, Eugen sudah berdiri di pagar balkon dengan hanya menggunakan celana dalam hitam. Saat mencoba untuk menyelamatkan Eugen, polisi malah diusir dengan dilempar benda apapun.

Istri Eugen mengatakan, bahwa suaminya mulai mengkonsumi ganja untuk mengatasi tekanan dari tuntunan hukum yang sedang berlangsung di negara asalnya. Dia mengonsumsi ganja secara berlebihan sampai hilang kendali.

"Ia kehilangan kendali pukul 03.00 dan menyatakan dia tidak ingin hidup lagi," kata istri Eugen.

Seorang penerjemah membantu polisi untuk membujuk Eugen. Tapi, Eugen malah makin kesal. Kemudian, dia membuka celana dalamnya dan mempertontonkan kelaminnya kepada polisi.

Aksi penyelamatan berlangsung selama tujuh jam. Petugas akhirnya berhasil menangkap Eugen dan memindahkannya ke rumah sakit. Eugen masih dalam keadaan panik dan takut pada orang-orang sekitar.

Polisi belum melaporkan kelanjutan drama penyelamatan itu. Hingga saat ini belum ada laporan nasib Eugen selanjutnya, akan didakwa dengan pasal percabulan atau mengganggu lingkungan.




(bnl/bnl)

Hide Ads