Gokil, iPhone Penumpang Alaska Airlines Masih Utuh meski Jatuh 16 Ribu Kaki

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Gokil, iPhone Penumpang Alaska Airlines Masih Utuh meski Jatuh 16 Ribu Kaki

Weka Kanaka - detikTravel
Senin, 08 Jan 2024 18:31 WIB
iPhone penumpang Alaska Airlines ditemukan utuh di pinggir jalan.
iPhone penumpang Alaska Airlines ditemukan. (Twitter.com/SeanSafyre)
Oregon -

Insiden lepasnya jendela Alaska Airlines masih menyisakan cerita. Kini, ada netizen yang menemukan iPhone utuh yang jatuh dari pesawat tersebut.

Pesawat Boeing 737 Max 9 yang dioperasikan Alaska Airlines melakukan pendaratan darurat di Portland, Oregon, Amerika Serikat. Sebabnya, setelah jendela pesawat lepas dan terlempar di udara. Beruntung, insiden menyeramkan itu tak menimbulkan satu pun korban dari 177 penumpang dan awak yang berada di dalamnya.

Beberapa penumpang melaporkan bahwa angin kencang disebabkan oleh celah di badan pesawat dan menimbulkan kekacauan di pesawat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelahnya, seorang netizen mengaku telah menemukan sebuah telepon genggam yang terlempar dari pesawat tersebut. Pria asal Oregon bernama Seanathan Bates memposting di X (dulunya Twitter) dengan akun @SeanSafyre. Ia bercerita bahwa menemukan iPhone yang mungkin milik salah satu penumpang ketika ia sedang berjalan-jalan.

Kecurigaan tersebut muncul setelah adanya email yang menunjukkan klaim bagasi di Alaska Airlines pada handphone tersebut.

ADVERTISEMENT

"Menemukan sebuah iPhone di pinggir jalan... Masih dalam mode pesawat dengan setengah baterai dan terbuka untuk klaim bagasi untuk #AlaskaAirlines ASA1282 yang selamat dari ketinggian 16.000 kaki dengan sangat baik!," klaimnya.

Ia membagikan foto iPhone yang ia temukan di pinggir jalan dan menunjukkan juga bahwa terdapat handphone tersebut masih utuh namun memiliki bekas kabel cas yang terputus.

"Ketika saya menelepon, Zoe di @NTSB (Dewan Keselamatan Transportasi Nasional) mengatakan bahwa itu adalah telepon kedua yang ditemukan. Belum ada pintunya," tambahnya.

Menariknya, pintu pesawat pun kemudian ditemukan oleh seorang guru bernama Bob di kebunnya di Portland, dikutip dari Newsweek, Senin (8/1/2024).




(wkn/wsw)

Hide Ads