Bali Makin Siap, Konter Pungutan Turis Akan Tersedia di Bandara

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Bali Makin Siap, Konter Pungutan Turis Akan Tersedia di Bandara

Ni Made Lastri Karsiani Putri - detikTravel
Kamis, 11 Jan 2024 10:43 WIB
Ilustrasi turis asing di Bali
Ilustrasi turis di Bali (Kemenparekraf)
Denpasar - Tahun ini Bali menerapkan pungutan biaya untuk turis mancanegara sebesar Rp 150 ribu. Turis bisa membayarnya lewat konter di Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Kepala Dinas Pariwisata Bali Tjok Bagus Pemayun telah berkoordinasi dengan pelaku pariwisata di sektor akomodasi untuk mendorong turis membayar pungutan tersebut.

"Kami mendorong sebelum wisatawan tiba di Bali, pembayaran (pungutan) sudah selesai," kata Pemayun dalam konferensi pers di Kemenparekraf, Rabu (10/1/2024).

Pemayun mengeklaim aplikasi yang digunakan untuk pembayaran pungutan turis asing, Love Bali, sudah siap. Dispar Bali tinggal menunggu simulasi penarikan pungutan pelancong asing tersebut.

"Sesuai dengan Perda terkait pungutan wisatawan asing akan diterapkan pada pukul 00.00 Wita, 14 Februari 2024," tutur Pemayun.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan aplikasi Love Bali akan mempermudah turis asing membayar pungutan. Hasil dari pungutan tersebut akan digunakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali untuk melestarikan budaya, lingkungan, dan penanganan sampah di objek wisata.

Sandiaga mengingatkan agar para wisatawan asing membayar pungutan tesebut sebelum pelesiran di Pulau Dewata.

"Sebisa mungkin mereka dapat menyelesaikan saat sebelum berangkat ke Bali," ujar dia.

Sebelumnya, Dispar menunjuk BPD Bali untuk menampung pungutan turis asing tersebut. Alasannya, BPD merupakan Bank Rekening Kas Umum Daerah (RKUD) Bali.

Dispar juga telah melakukan persiapan dan sosialisasi secara internal. Puluhan pegawai mendapatkan pelatihan berbahasa Inggris selama dua minggu agar bisa memberikan penjelasan dan sosialisasi yang baik kepada turis soal pungutan tersebut.

***

Baca berita selengkapnya di sini.




(bnl/bnl)

Hide Ads