Awalnya Diajak Minum, Turis Inggris Ngaku Diperkosa Pemilik Bar

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Awalnya Diajak Minum, Turis Inggris Ngaku Diperkosa Pemilik Bar

bonauli - detikTravel
Rabu, 06 Mar 2024 21:05 WIB
Ilustrasi bar
Ilustrasi bar (Getty Images/iStockphoto/Instants)
Naples -

Seorang turis Inggris mengaku diperkosa oleh pemilik bar saat liburan di Naples, Italia. Ia diikuti sampai ke toilet dan diserang di sana.

Dilansir dari Daily Mail pada Rabu (6/3/2024), dugaan pemerkosaan itu terjadi pada bulan Juli 2023.

"Tiba-tiba saja dia menyerang saya secara brutal dan menurunkan celananya," kata si turis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Turis itu mengaku trauma dan melapor ke rumah sakit dan polisi. Ia juga mengaku bahwa aksi si pemilik bar dibantu oleh dua turis Prancis.

Meskipun ia telah kembali ke Inggris, turis ini tetap meminta kerja sama dengan pihak berwenang Italia dengan memberikan bukti DNA dari rumah sakit sejak 8 bulan lalu. Polisi kemudian melacak keberadaan si penyerang.

ADVERTISEMENT

Setelah meninjau barang bukti, si pemilik bar akhirnya menjadi tersangka dan ditahan karena mencoba melarikan diri saat penangkapan baru-baru ini. Tersangka adalah pria (27) dengan kepemilikan bar di kawasan bersejarah Decumani di Naples.

Dari pernyataan tersangka, awalnya ia melihat dua turis Inggris lewat di depan bar. Ia kemudian mengajak turis itu untuk minum. Namun begitu ada kesempatan, ia melakukan penyerangan dan memperkosanya salah satu dari mereka.

Polisi masih terus menyelidiki rekaman CCTV dan mewawancarai saksi. Sementara dua turis Prancis lainnya masih dalam pengejaran.

Menurut data statistik, ada lebih dari 5.000 kasus kekerasan terhadap perempuan di Naples setiap tahunnya. Ini dianggap sebagai kode merah bagi kota Naples.




(bnl/fem)

Hide Ads