Kucing Oyen di Depan FX Jadi Wisata Baru, Sandiaga pun Kepincut

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Kucing Oyen di Depan FX Jadi Wisata Baru, Sandiaga pun Kepincut

Dadan Kuswaraharja - detikTravel
Sabtu, 11 Okt 2025 16:19 WIB
Sandiaga dan Kucing Oren yang jadi destinasi wisata di FX Sudirman.
Foto: Instagram/Sandiaga Uno
Jakarta -

Seekor kucing oren alias Oyen yang biasa nongkrong di depan mal FX Sudirman, Jakarta, kini tengah menjadi sensasi baru di dunia maya. Bukan tanpa alasan, kucing jalanan ini kini terdaftar sebagai "tourist attraction" di Google Maps lengkap dengan rating sempurna bintang lima!

Bahkan kucing oren ini juga sudah terdaftar sebagai 'Tujuan Wisata' atau Tourist Attraction di Google Maps. Sampai-sampai Mantan Menteri Pariwisata Sandiaga Uno juga ikut komentar di akun Instagramnya.

"Lari bareng Pak @triawanmunaf mampir ke spot wisata baru kesukaan warga jakarta ada kucing oyen nongkrong depan FX Sudirman. Team yang udah pernah foto bareng oyen mana suaranya?" tulis Sandiaga menyertakan foto dirinya bareng si oren bersama mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Postingan Sandiaga ini otomatis langsung diserbu catlovers, termasuk Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Puspa. "Gemssshhh si Oyeennn," tulisnya.

"Aaaa keduluan om @sandiuno ketemu si Oyen 🀣" tulis Putri Habibie.

ADVERTISEMENT

[Gambas:Instagram]

Di Google Maps, kucing oranye ini sempat diberi rating sempurna alias bintang 5. Travelers pun banyak yang akhirnya mencari si oren di tempat nongkrongnya. Seperti cerita salah satu warga asal Bekasi yang satu ini nih yang sengaja ke kawasan FX Sudirman buat ketemu si oren.

"Lumayan kepo si oyen ini gimana, iya (sengaja nyari) karena viral waktu itu di twitter pada nyariin, apalagi pas demo kemarin langsung pada khawatir," ujar Karin yang juga catlovers ini.

Namun




(ddn/bnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads