Pari manta yang ukurannya bisa mencapai lebih dari 5 meter bisa ditemukan di Raja Ampat. Spot diving seperti Manta Sandy pun jadi incaran banyak turis yang ingin diving sambil melihat ikan tersebut.
Agar aktivitas diving bisa mengasyikkan tapi tetap tidak mengganggu pari manta, ada beberapa tips yang sebaiknya dilakukan:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Manta hewan sensitif. Manta nggak suka kalau kita datang tiba-tiba dari belakang. Jadi sebaiknya dari samping," kata Abraham Sianipar, Elasmobranch Conservation Senior Officer Conservation International (CI) Indonesia, dalam media briefing Upaya Perlindungan Pari Manta, di Hong Kong Cafe, Jakarta, Rabu (20/4/2016).
2. Jaga jarak dengan manta
Pria yang akrab disapa Abam ini mengatakan bahwa diver juga jangan terlalu dekat dengan ikan itu. Paling tidak beri jarak sekitar 3 meter. Mengamati pari manta dengan santai dari jarak tersebut sudah cukup menyenangkan lho.
3. Jangan panik
Namun bagaimana jika pari manta yang tiba-tiba mendekati penyelam? Nah, traveler tak perlu panik dan menjauh secara tiba-tiba, ikan tersebut memang ramah dengan manusia dan sering berenang mendekat.
"Kadang malah dia (pari manta) yang mendekati kita. Itu nggak bisa kita larang, yang penting kita tenang biar mantanya nyaman," kata Abam.
4. Manta jangan dikejar
Biarkan manta berenang sesuai sifat alaminya. Kalau manta pergi, diver jangan iseng mengejarnya.
"Kalau manta pergi kita juga jangan mengejar dia. Nanti dia merasa tempat yang biasa didatangi ada yang mengganggu," jelas Abam.
5. Hati-hati memotret manta
Buat traveler yang ingin memotret ikan raksasa itu, sebaiknya hindari penggunaan flash langsung di depan mata manta.
6. Jangan ngebut naik perahu di area manta
Untuk perahu yang membawa turis menuju spot divingnya juga diminta untuk menurunkan kecepatan hingga maksimal hanya 5 knot. Hal ini bertujuan agar tak mengganggu hewan tersebut.
(krn/arradf)












































Komentar Terbanyak
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Bukan Hanya Wisatawan, Menkes Juga Merasa Berat Bayar Tiket Pesawat
DPR Beberkan Biang Keladi Harga Tiket Pesawat Domestik di Indonesia Mahal