Flores punya sejuta tempat yang wajib masuk ke dalam daftar destinasi liburan. Mulai dari Taman Nasional Komodo, Ende, Larantuka, Danau Kelimutu, hingga pantai-pantai eksotis seperti Pink Beach. Di Flores, wisatawan akan menemukan wajah Indonesia yang minim dijamah wisatawan.
Provinsi tetangganya yaitu Nusa Tenggara Barat memang tampak lebih terkenal di kalangan wisatawan. Ada Lombok dan beberapa Gili yang jadi surganya pantai dan aktivitas menyelam. Padahal, sedikit lebih ke timur lagi, Flores siap menyambut wisatawan dengan tangan terbuka dan senyum lebar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Transportasi paling efisien tentu saja pesawat terbang. Ada 3 kota besar di Flores yang punya bandara yakni Ende (Bandara H Hasan Aroeboesman), Labuan Bajo (Bandara Komodo), dan Maumere (Bandara Wai Oti). Merpati Airlines dan Lion Air punya rute langsung dari Jakarta ke kota-kota tersebut.
Untuk Merpati Airlines, rute Jakarta-Ende sekitar Rp 1,8 juta. Jakarta-Labuan Bajo sekitar Rp 1,6 juta. Kalau beruntung, Anda bisa mendapat tiket promo seperti Jakarta-Maumere mulai dari Rp 544.000. Semua harga tersebut untuk sekali jalan.
Untuk maskapai Lion Air, harga tiket dari Jakarta-Ende adalah sekitar Rp 1,7 juta. Jakarta-Labuan Bajo Rp 1,3 juta, dan Jakarta-Maumere sekitar Rp 1,7 juta. Semua harga ini juga berlaku untuk sekali jalan.
Kalau berangkat dari Denpasar (Bali), Anda bisa menggunakan maskapai Transnusa yang beroperasi 2 kali sehari ke Labuan Bajo. Waktu tempuhnya sekitar 1 jam.
Nah, kalau Anda punya banyak waktu liburan sekaligus ingin menghemat pengeluaran, cobalah naik bus! Dari Jakarta, ada bus langsung ke Bima (Sumbawa) yakni Safari Dharma Raya, Rasa Sayang, dan Dunia Mas. Harga tiketnya Rp 450.000 sudah termasuk naik kapal ferry. Perjalanannya memang cukup lama, sekitar 4 hari!
Setelah itu, Anda bisa melanjutkan perjalanan dengan kapal laut. Ada beberapa rute kapal menuju berbagai kota di Flores, salah satunya Sape (Sumbawa) menuju Labuan Bajo. Harganya cukup murah, mulai dari Rp 50.000-100.000 satu kali perjalanan. Selama 6 jam, Anda akan disuguhi panorama memukau lautan biru yang tanpa batas.
Tunggu apa lagi, Flores sudah menunggu Anda. Ayo jalan-jalan!
(shf/shf)
Komentar Terbanyak
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum
Foto: Momen Liburan Sekolah Jokowi Bersama Cucu-cucunya di Pantai
Layangan di Bandara Soetta, Pesawat Terpaksa Muter-muter sampai Divert!