Mengenal Sungai Alas yang Diarungi Leonardo DiCaprio
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Mengenal Sungai Alas yang Diarungi Leonardo DiCaprio

Afif Farhan - detikTravel
Selasa, 29 Mar 2016 12:20 WIB
Mengenal Sungai Alas yang Diarungi Leonardo DiCaprio
Leonardo Dicaprio bersama teman-temannya mengarungi Sungai Alas (Taman Nasional Gunung Leuser)
Kutacane -

Aktor Hollywood, Leonardo DiCaprio baru-baru ini berkunjung ke Taman Nasional Gunung Leuser di Aceh. Di sana, dia mengarungi Sungai Alas, yang terkenal sangat menantang bagi pecinta arung jeram!

Dilihat detikTravel dari situs resmi Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL), Selasa (29/3/2016) Leonardo DiCaprio datang bersama teman-temannya, aktor Adrien Brody, Fisher Stevens dan sejumlah kru. Mereka melihat langsung keanekaragaman flora dan fauna di sana, seperti gajah sumatera dan orang utan. Petualangannya ke TNGL, adalah untuk mendukung kegiatan konservasi di seluruh dunia termasuk Indonesia.

Dari foto-foto yang dipublish pihak TNGL, terlihat Leo (begitu dirinya sering disapa) juga mengarungi Sungai Alas dengan perahu kayak bersama Adrien Brody. Keduanya tampak sumringah, yang terlihat pula, Adrien merekam panorama sepanjang perjalanan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Leo bersama teman-temannya saat mengarungi Sungai Alas (Taman Nasional Gunung Leuser)

Tapi tahukah Anda, Sungai Alas di TNGL merupakan salah satu sungai yang menantang bagi traveler yang doyan arung jeram. Dari situs resmi pariwisata Indonesia, indonesia.travel, Sungai Alas memiliki tikungan tajam dan arus yang menantang bagi para pengadu nyali!

Sebelumnya, kita kenali dulu tentang Sungai Alas. Inilah sungai yang terpanjang di Provinsi Aceh yang mengalir membelah Taman Nasional Gunung Leuser sampai berujung di Samudera Hindia. Bagi pemula, pengarungan Sungai Alas dimulai dari Muarasitulan di Kota Kutacane hingga Kota Gelombang. Sedangkan untuk yang profesional, petualangan bisa mengambil rute yang lebih jauh, yaitu mulai dari Angusan dekat Blangkejeran.

Dalam arung jeram, terdapat grade yang merupakan tingkat kesulitan atau level sungai yang dibagi dalam beberapa grade. Grade paling mudah adalah grade 1, sedangkan paling sulit adalah grade 6. Untuk Sungai Alas sendiri, gradenya adalah grade 3 dan 4.


Arung jeram di Sungai Alas yang menantang (Harris Maulana/ACI)

Di grade 3, terdapat riam-riam yang diiringi gelombang-gelombang yang tidak terduga. Dibutuhkan manuver untuk menghindari rintangan. Masuk ke grade 4, Jeram sudah mulai sulit dan mulai sambung menyambung. Gelombang air bisa mencapai 2 meter dengan variasi kelokan yang cukup tajam. Keputusan untuk bermanuver, harus cepat diambil dalam hitungan detik!

Selain itu, hutan tropis di kanan dan kiri sungai menambahkan suasana yang liar. Jika beruntung, kita dapat melihat hewan yang sedang turun minum di tepi sungai, seperti monyet, gajah, burung dan rusa.

Oleh sebab itu, Sungai Alas adalah tempatnya bermain arung jeram para profesional. Beberapa event arung jeram nasional dan internasional pernah diselenggarakan di sana, seperti Aceh Leuser International Rafting Championship tahun 2015 kemarin. Kegiatan arung jeram di Sungai Alas bisa memakan waktu 6 jam lamanya.


Mengarungi derasnya aliran Sungai Alas (Harris Maulana/ACI)

Tapi tenang, di beberapa titik arus Sungai Alas cukup tenang. Seperti lokasi yang dilewati Leo dan teman-temannya (yang tidak disebutkan lokasinya), arusnya terlihat bersahabat, yang mana Leo juga hanya naik perahu kayak.

Bagi yang suka arung jeram dan punya jam terbang yang cukup, silakan mencoba menjajal arung jeram. Beberapa operator wisata di Aceh dan Sumatera Utara menjual paket wisata arung jeram ke sana, seperti salah satunya Rapidplus.


Hutan tropis di kanan dan kiri sungainya (Ramadhian Fadillah/detikFoto)

(rdy/rdy)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads