Wisata situ atau waduk bisa jadi pilihan itu warga kota yang belum ada waktu jalan-jalan jauh. Ada beberapa situ di Tangerang Selatan yang bisa kamu kunjungi.
Bayak tempat menarik yang bisa dijelajahi di Tangerang Selatan, salah satunya adalah wisata ke situ atau waduk atau danau buatan.
Terdapat beberapa situ di Tangsel yang bisa nih jadi tujuan akhir pekan.
1. Situ Gintung
Salah satu favoritnya warga Tangsel adalah Situ Gintung yang punya suasana dan pemandangan bagus. Situ Gintung berada di Kelurahan Cirendeu, Kecamatan Ciputat Timur, tepatnya di belakang kampus Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.
Dulunya, situ ini hanya berfungsi sebagai penampung air dan irigasi pertanian di sekitar kawasan itu saja. Situ ini sempat ini sempat jebol beberapa tahun lalu dan menimbulkan korban jiwa. Namun semenjak 2008, beberapa sisi Situ Gintung disulap menjadi spot wisata yang nyaman.
Bahkan di sini juga ada kawasan outbond, camping, tempat futsal, berenang dan banyak kegiatan menarik lainnya. Juga terdapat beberapa spot kuliner dan cafe hits untuk bersantai sembari menikmati Situ Gintung. Misalnya Makna Senja Coffee di Serambi Temu.
2. Situ Pondok Jagung
Dikenal juga dengan nama Situ Rawa Kutup, situ ini berada di Desa Pondok Jagung Kecamatan Serpong Utara. Situ ini dikelilingi oleh perumahan Alam Sutera, Perumahan Melati dan Perumahan Graha Raya Bintaro.
3. Situ Pamulang
Situ Pamulang berada di Kelurahan Pamulang Barat, Kecamatan Pamulang, berada di sekitar Pacuan Kuda Pamulang. Luas dari Situ Pamulang sekitar 7,72 Ha (data DBMSD). Situ ini letaknya strategis karena ada di tengah pusat kota.
4. Situ Bungur
Kalau bicara panorama, Situ Bungur bisa nih sasaran empuk cuci mata di Tangerang Selatan. Tempatnya luas juga airnya bersih. Situ Bungur berada di Pondok Ranji, Ciputat Timur.
Awalnya, Situ Bungur tidak terawat karena banyak yang membuang sampah secara sembarangan. Kemudian masyarakat di sana berinisiatif membersihkan sambah dan menebar bibit ikan. Lmbat laun berbagai rombakan dialami Situ Bungur, seperti ada pepohonan rindang, taman bunga yang terawat dan lainnya.
Semakin ke sini tempat ini ramai dikunjungi dan terdapat area kemah, jogging, bermain sepeda, jalan santai, dan melepas penat menikmati pemandangan situ.
Simak Video "Video: Viral Ormas dan Pekerja Proyek Ribut-ribut Masalah Lahan parkir di Pamulang"
(sym/ddn)