Sudah Lihat Pesona Pulau Sangiang?

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Sudah Lihat Pesona Pulau Sangiang?

Farah Dhiba Lubis - detikTravel
Minggu, 15 Apr 2018 17:30 WIB
loading...
Farah Dhiba Lubis
Foto bersaam teman-teman.
Indahnya diketinggian
Berkumpul di api unggun di tepi pantai.
Snorkling
Gua Pulau Sangiang
Sudah Lihat Pesona Pulau Sangiang?
Sudah Lihat Pesona Pulau Sangiang?
Sudah Lihat Pesona Pulau Sangiang?
Sudah Lihat Pesona Pulau Sangiang?
Sudah Lihat Pesona Pulau Sangiang?
Jakarta - Pulau Sangiang di Banten harus kamu kunjungi. Pulau ini punya laut, pantai, dan spot diving yang kece abis!Pulau sangiang, sebuah pulau kecil di ujung barat pulau jawa yang dahulu adalah wilayah konservasi dan cargar alam yang memiliki keindahan alam yang tersembunyi. Dengan lingkungan pulau yang masih hijau alami dengan hutan tropis, pantai berpasir putih dengan airnya yang biru dan tenang seakan menambah keeksotisan pulau sangiang.Sebuah pulau kecil yang terletak di Selat Sunda, yakni antara Jawa dan Sumatra. Secara administratif, pulau ini termasuk dalam wilayah Kabupaten Serang, Banten. Yang menjadi andalah taman wisata alam Pulau Sangiang adalah pantai yang masih alami dengan pasir putih dan air laut yang biru jernih, Area diving yang memiliki keragaman jenis ikan dan beraneka terumbu karang. DItambah lagi keadaaan pulau sangiang yang masih hijau alami.Rute menuju pulau sangiang cukup mudah. Dari Kota Serang, Banten, wisatawan bisa menggunakan angkutan umum atau mobil langsung menuju Cilegon. Lalu perjalanan diteruskan menuju ke Kota Anyer dan langsung menuju di Pelabuhan Paku Anyer.Hampir sama dengan wisata kepulauan lain di indonesia, yang banyak dicari oleh pengunjung adalah pemandangan bawah laut atau diving di Pulau Sangiang. Pengunjung yang diving di seputar wilayah Pulau Sangiang akan menemukan beraneka ragam ikan.Pantai di pulau sangiang juga tidak kalah indahnya. Pantai dengan beberapa karang di pinggir pantai , ditutupi dengan pasir putih membuat pantai-pantai di Pulau Sangiang menjadi sangat romantis. Seakan-akan pantai di pulau sangiang adalah pantai pribadi karena masih sangat sepi.Mayoritas wisatawan yang datang ke pulau ini ingin menikmati panorama kecantikan alam dari ketinggian. Maka aktivitas yang paling sering dilakukan adalah trekking ke atas bukit dan bersantai di puncaknya. Beberapa jalur trekking sudah terinstal dengan baik di pulau ini. Namun wisatawan juga perlu berhati-hati karena jalur yang cukup terjal dan licin. Panorama yang bisa dinikmati dari ketinggian adalah hijaunya pepohonan dan ombak yang menyapu garis pantai Sangiang. Begitu cantik dan menenangkan.Γ‚ Berjalan menyusuri Pulau Sangiang seolah akan membawa kita pada dimensi lain. Sepi dan tenang, terlihat memesona dan menarik untuk ditelusuri lebih dalam.Salah satu yang paling memesona, Gua Kelelawar yang konon merupakan temat bagi para hiu menanti mangsa. Tentu saja mangsanya adalah para kelelawar yang jatuh dan siap jadi umpan sang hiu.
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads