Bandung - The Hallway Creative Space merupakan tempat para milenial menjual barang dagangannya. Tempatnya unik dan anti-becek. Begini potretnya.
Foto Travel
Pasar Kekinian di Bandung, The Hallway Creative Space
Bertempat di kawasan Pasar Kosambi, The Hallway menyuguhkan puluhan tenant yang menjual beragam produk fashion hingga kuliner yang dibuat oleh milenial Bandung.
The Hallway bisa menjadi tempat alternatif bagi milenial berniaga. Di sana dijual berbagai produk apparel, clothing dan distro.
Ada juga komunitas-komunitas motor dan skateboard.
Selain itu, seperti di tenant food and drink, mereka adalah owner yang sebelumnya bekerja sebagai karyawan di hotel dan restoran yang bekerja sebagi koki atau chef.
Hingga saat ini baru ada 65 tenant yang digunakan. Meski demikian, masih banyak tenant yang tersedia yang akan disiapkan manajemen.
Hampir semua owner yang ada di The Hallway ini merupakan pekerja terdampak COVID-19, meski demikian ada juga musisi yang sama-sama terdampak COVID-19.
Di The Hallway ini juga ada kedai kopi berkonsep industrial dengan suasana jadul.
Di sana juga ada tenant Motor Nasional ID yang menarik karena jika kita mengunjunginya kita seakan melihat bengkel yang menjual pakaian.Β












































Komentar Terbanyak
Pembegalan Warga Suku Baduy di Jakpus Berbuntut Panjang
Thailand Minta Turis Israel Lebih Sopan dan Hormat
Denda 50 Kerbau Menanti Pandji Pragiwaksono usai Candaan Adat Toraja