Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Minggu, 02 Jan 2022 16:40 WIB

PHOTOS

Foto: Bukan Kebun Raya Bogor, Ini Kebun Raya Cibinong

Luthfi Hafidz
detikTravel

Cibinong - Selama ini kita tahu ada Kebun Raya Bogor, namun ternyata ada juga Kebun Raya Cibinong. Traveler sudah pernah ke sini belum? lihat yuk isi di dalamnya!

Kebun Raya Cibinong berada dalam kawasan komplek LIPI di Jalan Raya Jakarta-Bogor Km 46, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Di sini ada 1.147 spesimen tumbuhan, yang terdiri dari 86 famili, 328 marga, dan 733 jenis. (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Kebun Raya Cibinong berada dalam kawasan komplek LIPI di Jalan Raya Jakarta-Bogor Km 46, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Di sini ada 1.147 spesimen tumbuhan, yang terdiri dari 86 famili, 328 marga, dan 733 jenis. (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Berbeda dengan Kebun Raya Bogor, di Kebun Raya Cibinong tumbuh-tumbuhan dikelompokkan berdasarkan pulau-pulau besar yang terletak di Indonesia. Saat ini ada Pulau Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Nusa Tenggara, dan Papua. (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Berbeda dengan Kebun Raya Bogor, di Kebun Raya Cibinong tumbuh-tumbuhan dikelompokkan berdasarkan pulau-pulau besar yang terletak di Indonesia. Saat ini ada Pulau Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Nusa Tenggara, dan Papua. (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Sedangkan di Kebun Raya Bogor, tumbuh-tumbuhan ditata berdasarkan familinya. Kebun Raya Cibinong adalah salah satu dari enam kebun raya yang dikelola oleh LIPI (Kebun Raya Bogor, Kebun Raya Bedugul-Bali, Kebun Raya Cibodas, Kebun Raya Purwodadi, dan Puspiptek- Serpong). (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Sedangkan di Kebun Raya Bogor, tumbuh-tumbuhan ditata berdasarkan familinya. Kebun Raya Cibinong adalah salah satu dari enam kebun raya yang dikelola oleh LIPI (Kebun Raya Bogor, Kebun Raya Bedugul-Bali, Kebun Raya Cibodas, Kebun Raya Purwodadi, dan Puspiptek- Serpong). (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Salah satu spot foto yang sudah lama terkenal di Kebun Raya Cibinong adalah Danau Dora. Danau ini luasnya 23 hektar. Disebut Danau Dora karena bentuk lintasannya yang menyerupai tokoh kartun anak-anak Dora The Explorer. (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Salah satu spot foto yang sudah lama terkenal di Kebun Raya Cibinong adalah Danau Dora. Danau ini luasnya 23 hektar. Disebut Danau Dora karena bentuk lintasannya yang menyerupai tokoh kartun anak-anak Dora The Explorer. (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Tumbuhan yang berada di Kebun Raya Cibinong sendiri dikhususkan untuk tumbuhan tropis yang hidup di dataran rendah maksimal 500 meter di atas permukaan laut. Wah, hijau sekali ya! (Luthfi Hafidz/detikTravel)

Tumbuhan yang berada di Kebun Raya Cibinong sendiri dikhususkan untuk tumbuhan tropis yang hidup di dataran rendah maksimal 500 meter di atas permukaan laut. Wah, hijau sekali ya! (Luthfi Hafidz/detikTravel)

BERITA TERKAIT
BACA JUGA