6 Alasan Kenapa Kapal Pesiar Disebut Kota Terapung

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Travel Highlight Kapal Pesiar

6 Alasan Kenapa Kapal Pesiar Disebut Kota Terapung

Faela Shafa - detikTravel
Kamis, 05 Mar 2015 12:10 WIB
6 Alasan Kenapa Kapal Pesiar Disebut Kota Terapung
(Royalcarrebian.com)
Jakarta - Traveler yang ingin liburan dengan kapal pesiar takkan merasa bosan. Semua fasilitas dan wahana hiburan ada semua di sana layaknya sebuah kota. Tak heran jika kapal pesiar disebut kota terapung saking luas dan lengkapnya.

Mulai dari bioskop hingga waterpark, segalanya bisa saja ada di kapal pesiar. Bioskop dan theater bahkan restoran ada banyak pilihannya. Dikumpulkan detikTravel, Kamis (5/4/2015), inilah 6 alasan mengapa kapal pesiar disebut kota terapung:

1. Area yang luas

(Royalcarrebian.com)
Biasanya, kapal pesiar memiliki area yang luas. Sehingga penumpang yang berada di atas laut takkan merasa bosan karena bisa pergi ke mana-mana.

Kapal pesiar luasnya bisa puluhan ribu meter persegi, bisa menjulang tinggi sampai belasan lantai bagaikan gedung hotel di daratan. Jika bosan di kamar, penumpang bisa menuju dek di mana tersedia aneka fasilitas hiburan yang menarik.

Bosan di dek, masuk saja ke salah satu ruangan fasilitas seperti salon atau bioskop. Berlayar pun takkan terasa membosankan. Tiba-tiba saja penumpang sudah sampai tempat tujuan.

2. Fasilitas hiburan lengkap

(Royalcarrebian.com)
Layaknya sebuah kota, kapal pesiar juga punya aneka fasilitas hiburan yang lengkap. Bahkan, beberapa begitu lengkap sampai-sampai tak habis dimainkan dan dikunjungi.

Seperti contoh, Oasis of the Seas dari Royal Carribean punya tempat karnaval, tempat disko, water park, kasino, video games, pertunjukan teater hingga bioskop 3D. Baik anak-anak dan orang dewasa akan sama-sama terhibur.

3. Punya pusat belanja

(Royalcarrebian.com)
Jangan pikir liburan dengan kapal pesiar tak bisa belanja, karena beberapa kapal punya pusat perbelanjaan. Kapal-kapal Royal Carribean misalnya, punya pertokoan butik dan juga retail bebas pajak.

Tidak main-main, toko yang dibuka di sini persis seperti yang ada di Central Park, dan Royal Promenade. Bahkan, ada pula butik milik Kate Spade New York dan Michael Kors. Tak ingin fashion saja? Ada Britto Gallery yang memiliki koleksi seni dan pernik mewah.

4. Beragam restoran

(Royalcarrebian.com)
Tidak seperti kapal biasa, kapal pesiar punya beragam restoran yang bisa dipilih penumpangnya. Bermacam tema bisa dipilih dari Asia hingga Eropa. Jadi tak ada alasan untuk bosan merasakan makanan selama di atas laut.

Mirip sebuah kota, restoran yang tersedia di sini juga memiliki standar yang berbeda-beda. Ada yang santai seperti food court, ada juga restoran mewah yang menyediakan tempat untuk momen khusus.

Beberapa restoran di kapal pesiar malah sangat formal. Ada dress code khusus untuk makan malam yang formal di restoran tersebut.

5. Ada aneka salon dan pusat refleksi

(Royalcarrebian.com)
Mungkin di kota tempat Anda tinggal, butuh waktu untuk mencapai salon atau pusat refleksi. Nah, hal itu tak akan terjadi saat Anda liburan dengan kapal pesiar. Karena di kapal nan besar ini, tersedia pula aneka salon dan refleksi.

Baik penumpang pria atau wanita sama-sama bisa memanjakan diri selama liburan di atas kapal. Mantap!

6. Bisa puas olahraga

(Royalcarrebian.com)
Sebuah kota pasti punya pusat olahraga, begitupun di kapal pesiar. Mulai dari kolam renang yang standar, hingga area mini golf. Wah!

Beberapa kapal pesiar punya fasilitas yang mungkin lebih lengkap dari sebuah kota. Bayangkan saja, di atas kapal yang terapung di tengah laut, ada tempat bermain ice skating, ada pula flying fox dan panjat tebing. Seru banget!
Halaman 2 dari 7
Biasanya, kapal pesiar memiliki area yang luas. Sehingga penumpang yang berada di atas laut takkan merasa bosan karena bisa pergi ke mana-mana.

Kapal pesiar luasnya bisa puluhan ribu meter persegi, bisa menjulang tinggi sampai belasan lantai bagaikan gedung hotel di daratan. Jika bosan di kamar, penumpang bisa menuju dek di mana tersedia aneka fasilitas hiburan yang menarik.

Bosan di dek, masuk saja ke salah satu ruangan fasilitas seperti salon atau bioskop. Berlayar pun takkan terasa membosankan. Tiba-tiba saja penumpang sudah sampai tempat tujuan.

Layaknya sebuah kota, kapal pesiar juga punya aneka fasilitas hiburan yang lengkap. Bahkan, beberapa begitu lengkap sampai-sampai tak habis dimainkan dan dikunjungi.

Seperti contoh, Oasis of the Seas dari Royal Carribean punya tempat karnaval, tempat disko, water park, kasino, video games, pertunjukan teater hingga bioskop 3D. Baik anak-anak dan orang dewasa akan sama-sama terhibur.

Jangan pikir liburan dengan kapal pesiar tak bisa belanja, karena beberapa kapal punya pusat perbelanjaan. Kapal-kapal Royal Carribean misalnya, punya pertokoan butik dan juga retail bebas pajak.

Tidak main-main, toko yang dibuka di sini persis seperti yang ada di Central Park, dan Royal Promenade. Bahkan, ada pula butik milik Kate Spade New York dan Michael Kors. Tak ingin fashion saja? Ada Britto Gallery yang memiliki koleksi seni dan pernik mewah.

Tidak seperti kapal biasa, kapal pesiar punya beragam restoran yang bisa dipilih penumpangnya. Bermacam tema bisa dipilih dari Asia hingga Eropa. Jadi tak ada alasan untuk bosan merasakan makanan selama di atas laut.

Mirip sebuah kota, restoran yang tersedia di sini juga memiliki standar yang berbeda-beda. Ada yang santai seperti food court, ada juga restoran mewah yang menyediakan tempat untuk momen khusus.

Beberapa restoran di kapal pesiar malah sangat formal. Ada dress code khusus untuk makan malam yang formal di restoran tersebut.

Mungkin di kota tempat Anda tinggal, butuh waktu untuk mencapai salon atau pusat refleksi. Nah, hal itu tak akan terjadi saat Anda liburan dengan kapal pesiar. Karena di kapal nan besar ini, tersedia pula aneka salon dan refleksi.

Baik penumpang pria atau wanita sama-sama bisa memanjakan diri selama liburan di atas kapal. Mantap!

Sebuah kota pasti punya pusat olahraga, begitupun di kapal pesiar. Mulai dari kolam renang yang standar, hingga area mini golf. Wah!

Beberapa kapal pesiar punya fasilitas yang mungkin lebih lengkap dari sebuah kota. Bayangkan saja, di atas kapal yang terapung di tengah laut, ada tempat bermain ice skating, ada pula flying fox dan panjat tebing. Seru banget!

(shf/fay)

Travel Highlights
Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikTravel
Travel Highlight Kapal Pesiar
Travel Highlight Kapal Pesiar
20 Konten
Artikel Selanjutnya
Hide Ads