Bagi traveler yang mencari ketenangan di Kyoto, bisa mampir ke Kota Ine yang terletak di bagian Utara. Dilansir detikTravel dari situs Asosiasi Wisata Ine, Selasa (22/12/2015) kota Ine yang didominasi oleh nelayan memang menawarkan ketenangan dan suasana bak Venezuela.
Di Ine, traveler dapat menjumpai bangunan kayu tradisional Jepang yang disebut dengan Funaya. Apabila singgah ke Pelabuhan Ine, Anda juga dapat menjumpai Funaya yang berbaris dan menghadap langsung ke Laut Jepang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Atas keunikannya tersebut, Kota Ine pun seringkali disebut sebagai Venesia dari Jepang. Kotanya juga sangat unik dan telah dijadikan sebagai area dengan bangunan tradisional penting oleh pemerintah Jepang.
Kota Ine didominasi oleh Funaya atau rumah kayu tradisional (ine-kankou.jp)
Pada awalnya, sejumlah rumah perahu itu dibuat untuk memaksimalkan ruang antara laut dan gunung yang ada di Kota Ine. Untungnya ombak di Ine terbilang tenang, sehingga penduduk bisa membangun rumah dengan bahan kayu.
Sebagian penduduk pun masih banyak yang bekerja sebagai nelayan untuk meneruskan tradisi. Turis yang datang pun bisa mencoba menginap di salah satu rumah kapal yang telah dijadikan penginapan oleh penduduk sekitar.
Selain suasana ala Venesia, traveler juga bisa menikmati hijaunya alam Ine serta menikmati kuliner seafood yang pastinya lezat dan fresh. Kalau mau coba, sashimi di Kota Ine punya rasa yang juara. Tentu Ine bisa jadi rekomendasi bagi traveler yang datang ke Jepang.
Cara ke sana:
Kota Ine dapat dicapai dengan perjalanan darat sekitar 2,5 jam dari pusat Kyoto atau Osaka. Selain itu Ine juga bisa diakses dengan menaiki bus dari Terminal Amanohashidate selama 50 menit.
Setiap rumah di Ine memiliki dua lantai dengan parkiran perahu (ine-kankou.jp)
(rdy/rdy)












































Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru