Festival Melon di Kota Chinchilla adalah atraksi menarik yang diadakan dua tahun sekali di Australia. Festival ini menawarkan banyak atraksi menarik, seperti yang diintip detikTravel dari situs resminya, Jumat (20/7/2018).
Atraksi menarik ini disebut Festival Melon yang adalah tentang semangka. Kota Chinchilla sendiri terkenal sebagai produsen seperempat semangka di Australia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lomba ski semangka (melonfest.com.au) |
Salah satu perlombaan menarik dalam festival ini adalah permainan ski. Bukan pakai salju, pengunjung ditantang untuk main ski dengan menggunakan semangka.
BACA JUGA: Festival Paling Gila di Dunia: Main Ski Pakai Bikini
Para pengunjung akan menggunakan helm dan sepatu yang terbuat dari semangka. Kemudian mereka harus berpegangan dengan tali dan ditarik di atas terpal.
Para pemain akan berlomba untuk menjaga keseimbangan dari garis start hingga finish. Namun saking licinya terpal, banyak pemain akan gagal dan berakhir dengan berseluncur perut di atas terpal.
Selain ski semangka, pengunjung juga akan dihibur dengan berbagai kegiatan yang berbau semangka. Lomba lari membawa semangka, lomba minum jus semangka, bahkan menarik gerobak berbentuk semangka.
Festival ini akan diadakan kembali pada bulan Februari 2019. Kamu berani coba? (bnl/aff)












































Lomba ski semangka (melonfest.com.au)
Komentar Terbanyak
Eks Presiden FIFA: Jangan Pergi ke AS Saat Piala Dunia!
5 Terduga Pemburu Macan Tutul di Sanggabuana Dibekuk Polda Jabar
Aturan Baru Bagasi Citilink dan Lion Air, Biar Nggak Overweight