Pertandingan Watford vs MU digelar di Stadion Vicarage Road, Minggu (22/12/2019) malam WIB. Kedua tim bermain sama kuat tanpa gol di sepanjang babak pertama.
Kemenangan Watford ditentukan lewat sepasang gol yang tercipta di dalam empat menit usai turun minum. Ismaila Sarr membuka keunggulan tim tuan rumah usai blunder David de Gea, kemudian ditambah dengan gol penalti Troy Deeney.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
BACA JUGA: David 'Karius' De Gea |
Mari kenalan sama Watford lebih dekat. Watford merupakan nama suatu kota di Inggris yang masuk dalam wilayah Hertfordshire. Kalau dari London, bisa naik kereta menempuh jarak 32 km ke sana.
Watford masuk dalam daftar kota-kota kecil di Inggris. Terang saja, penduduknya cuma 80 ribuan orang.
Walau kota kecil, Watford bagai 'Hidden Gems'. Tidak sehiruk-pikuk London atau Manchester, Watford menawarkan ketenangan.
![]() |
Watford punya taman-taman yang ciamik. Datangalah ke Cassiobury Park, Cheslyn House and Gardens serta Whippendell Woods. Nama terakhir adalah hutan yang masih asli dari 400 tahun silam!
Watford begitu kental dengan berbagai pertunjukan seni khas Britania Raya. Ada Watford Colosseum, Watford Palace Theatre dan The Pump House yang selalu ramai pertunjukan di akhir pekan. Kalau mau lebih kenal dengan Kota Watford, datangi saja Watford Museum.
![]() |
Wisata shopping di Watofrd, juga bisa. Intu Watford, Charter Place Shopping Centre, Watford Market dan High Street adalah tempat-tempat untuk belanja. Tersedia barang-barang branded sampai suvenir-suvenir
Watford nyatanya tidak punya banyak penginapan. Hanya 10 hotel berbintang saja lho di sana.
![]() |
Dengan tagline Watford For You, Watford mengajak traveler untuk singgah dan menikmati kotanya yang tenang nan sejuk. Kehidupan masyarakat asli Inggrisnya begitu terasa.
Jangan lupa mampir kandang klub sepakbolanya, Vicarage Road. Bukan cuma MU, beberapa raksasa Liga Inggris juga pernah luluh lantak di sini.
(aff/krs)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Viral Keluhan Traveler soal Parkir Jakarta Fair 2025: Chaos!