Menginap di planet Mars mungkin hanya menjadi khayalan belaka. Hanya di penginapan Wadi Rum ini, mimpi traveler seakan jadi kenyataan!
Sering dibilang mirip Planet Mars, Wadi Rum di Yordania memang memiliki gurun dan bukit berbatu berwarna merah. Di atas padang pasir yang luas ini, terdapat sebuah penginapan mewah bernama Memories Aicha Luxury Camp. Tentu penawaran ini jadi tempat menarik untuk traveler yang ingin berlibur dengan suasana baru.
Menurut keterangan dari akun media sosial Aicha Luxury Camp yang dikutip detikTravel, Rabu (28/4/2021), traveler yang menginap di sini bisa mendapat berbagai fasilitas di antaranya sarapan, makan malam, minuman ringan, jalan-jalan malam hingga berfoto berlatarkan bintang-bintang dengan pemandangan bak luar angkasa. Seru bukan?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kamarnya berupa suite kaca yang cantik ber-AC dengan kamar mandi terpisah. Dari dalam kamar pemandangan gurun yang indah bisa terlihat. Suitenya pun cukup unik dengan bentuk setengah lingkaran, dari jauh tampak berwarna biru dan oranye.
Gurun Wadi Rum ini membentang seluas 720 km persegi, tepatnya berada di kota Aqaba dan masih di kawasan yang dekat dengan Petra, mahkotanya Yordania. Keindahan Wadi Rum pun sudah terbukti dengan dinyatakan sebagai situs warisan dunia UNESCO pada tahun 2011.
Menurut Uniland dan IMDb, Wadi Rum juga menjadi lokasi berbagai film bertema planet Mars, di antaranya, Red Planet, Mission to Mars dan The Last Days on Mars. Tak sampai di situ, di lokasi ini juga menjadi tempat bagi syuting film-film terkenal seperti Aladdin, Star Wars, Rogue One and The Rise of Skywalker dan Dune yang rencananya akan rilis pada Oktober 2021.
(elk/ddn)
Komentar Terbanyak
Didemo Pelaku Wisata, Gubernur Dedi: Jelas Sudah Study Tour Itu Piknik
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari AS, Garuda Ngaku Butuh 120 Unit