Sejak lahir pada April 2020 lalu, unta di Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) atau Solo Zoo belum diberi nama. Hewan asal Timur Tengah itu baru resmi diberi nama Dovir Olan hari ini. Apa maksudnya?
Nama tersebut diumumkan bersamaan saat pembukaan kembali Solo Zoo setelah tiga bulan tutup karena pandemi. Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo membeberkan arti Dovir Olan yang dipilihkannya.
"Dovir Olan ini singkatan. Dumadakan ono virus, onta lanang lahir (mendadak ada virus, unta jantan lahir). Kalau diberi nama Micov, singkatan dari pandemi COVID-19 kan jelek," kata Rudy di Solo Zoo, Jumat (19/6/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rudy mengatakan sejak lama diminta memberikan nama untuk unta tersebut. Namun ide nama tersebut baru muncul waktu dia tiba di Solo Zoo.
"Sudah sejak lama diminta beri nama, tapi saya lupa. Baru dapat pas cuci tangan tadi kok," ujarnya.
Sementara itu, Dirut TSTJ, Bimo Wahyu Widodo, mengatakan unta lahir pada 15 April 2020 pukul 11.30 WIB. Selain unta, ada beberapa hewan yang beranak selama tiga bulan tutup.
"Ada sitatunga satu ekor, kanguru dua ekor, rusa bawean satu ekor, dan rusa timor lima ekor. Sekarang koleksi kami sekitar 400 ekor," kata Bimo.
Bimo berharap dengan bertambahnya koleksi hewan di Solo Zoo bisa menambah minat masyarakat berkunjung ke Solo Zoo. Terlebih saat ini kebun binatang di tepi Bengawan Solo sudah kembali beroperasi meski secara terbatas.
"Ya harapannya bisa menambah minat masyarakat untuk ke kebun binatang," tutupnya.
(bai/msl)
Komentar Terbanyak
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari AS, Garuda Ngaku Butuh 120 Unit