Thailand Bidik 28 Juta Wisman, Indonesia Jangan Kalah Dong!

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Laporan dari Thailand

Thailand Bidik 28 Juta Wisman, Indonesia Jangan Kalah Dong!

Avitia Nurmatari - detikTravel
Jumat, 05 Jun 2015 07:46 WIB
Thailand Bidik 28 Juta Wisman, Indonesia Jangan Kalah Dong!
Gubernur TAT berpidato (Avitia/detikTravel)
Bangkok - Indonesia membidik target 20 juta wisman pada 2019. Sedangkan Thailand membidik 28 juta wisman. Bedanya, target itu untuk tahun 2015 lho. Indonesia jangan mau kalah dengan Thailand.

Untuk 2 tahun berturut-turut, Bangkok menjadi tujuan utama kedua di dunia, dan nomor satu di Asia Pasifik, dengan 18.240.000 pengunjung. Maka di tahun 2015 ini, Thailand menargetkan 28 juta pengunjung. Gubernur Tourism Authority of Thailand (TAT) Juthaporn Rerngronasa mengatakan, pencapaian tersebut merupakan kabar yang hebat bagi Thailand.

"Tahun ini kita targetkan 28 juta pengunjung dan menghasilkan 1,4 triliun Baht," ucapnya dalam Media Briefing Thailand Travel Mart yang digelar di IMPACT Convention Hall, Bangkok, Kamis (4/5/2015) sore yang juga dihadiri detikTravel.

Bila dibandingkan dengan kota-kota tujuan di Asia Pasifik, dua tahun berturut-turut Bangkok memang mempertahankan posisinya di nomor satu. Selanjutnya diikuti oleh Singapura, Kuala Lumpur, Seoul, dan Hong Kong. Peringkat ini tetap tidak berubah sejak tahun 2013.

"Peringkat dan penghargaan ini merupakan kehormatan bahwa Thailand dan berbagai tujuan wisata Thailand, termasuk Bangkok, telah maksimal sepanjang tahun ini. Ini tentu akan memotivasi kita untuk bekerja lebih keras untuk menyambut wisatawan," kata Juthaporn.

Mengusung tema 'Thainess' Thailand bisa berbagi semua yang ada di Thailand lewat berbagai aspek. Misalnya saja, makanan Thai, seni Thailand, kesehatan Thailand, dan perayaan di Thailand.

"Ini merupakan pencapaian yang luar biasa di pariwisata Thailand. Saya ingin berterima kasih kepada semua pihak terkait dan pemangku kepentingan untuk upaya tak kenal lelah mereka dalam membangun kembali citra Bangkok, sebagai salah satu kota wisata paling populer di dunia yang lengkap," tandasnya.

(sst/sst)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads