4 Hari di Ugimba, Tim Jurnalis Carstensz Nikmati Dahsyatnya Sungai Kemabu

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ekspedisi Jurnalis ke Carstensz 2015

4 Hari di Ugimba, Tim Jurnalis Carstensz Nikmati Dahsyatnya Sungai Kemabu

Fitraya Ramadhanny - detikTravel
Rabu, 26 Agu 2015 16:50 WIB
4 Hari di Ugimba, Tim Jurnalis Carstensz Nikmati Dahsyatnya Sungai Kemabu
Tim jurnalis menikmati Sungai Kemabu (Maximus/Adventure Carstensz)
Ugimba - Tim Ekspedisi Jurnalis ke Carstensz 2015 diperkirakan sudah mendekat Puncak Carstensz. Sambil menunggu kabar, simak dahulu kisah mereka menikmati dahsyatnya Sungai Kemabu di Desa Ugimba, kaki Pegunungan Carstensz.

Tim Ekspedisi Jurnalis ke Carstensz 2015 termasuk di dalamnya Afif Farhan dari detikTravel, sempat 4 hari tinggal di Desa Ugimba pada 16-19 Agustus 2015 kemarin. Di Desa Ugimba, mereka sempat merayakan HUT Kemerdekaan RI dengan menggelar upacara bendara yang bersejarah. Pertama kalinya selama 70 tahun Indonesia merdeka, baru ada upacara bendera di sana.

Mereka juga sempat berpesta adat Bakar Batu dengan Suku Moni yang tinggal di Desa Ugimba. Esok harinya mereka menikmati dahsyatnya Sungai Kemabu yang ada di pinggir desa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hari ketiga itu kita main di Sungai Kemabu," ungkap Maximus Tipagau, Direktur Carstensz Adventure dalam obrolan dengan detikTravel di Sarinah, Jakarta, Selasa (25/8/2015) petang.

Maximus ikut mengantar tim sampai ke Ugimba, sebelum kembali ke Jakarta. Menurut Maximus, Sungai Kemabu punya peran sangat vital untuk warga desa. Peran utamanya adalah sebagai sumber air untuk kehidupan sehari-hari.

"Sungai Kemabu, arusnya keras dan mengalir sepanjang tahun, setiap hari. Alirannya berasal dari Puncak Carstensz. Perkumpulan dari sungai-sungai di atas gunung menjadi satu," ujarnya.

Sungai Kemabu punya potensi menjadi wisata arung jeram, namun letaknya yang sangat terpencil menjadi tantangan tersendiri. Dari foto-foto yang diperlihatkan Maximus, ada beragam aktivitas yang dilakukan Tim Ekspedisi Jurnalis ke Carstensz 2015.

Mereka menikmati pemandangan sungai dari atas jembatan gantung satu-satunya yang melintasi Sungai Kemabu. Puas berfoto-foto di sana, anggota tim bersama Maximus menikmati kawasan tepi sungai yang landai dan duduk-duduk santai.

Setelah 4 hari tinggal di Ugimba, tim melanjutkan perjalanan ke Carstensz pada Kamis (20/8). Diperkirakan pada Rabu (26/8/2015) atau Kamis (27/8) tim akan tiba di Puncak Carstensz.

Tim jurnalis yang bakal mendaki ke Puncak Carstensz dipandu oleh tim yang profesional. Ada Hendricus Mutter, ketua tim pemandu yang sudah 8 kali bolak-balik membawa turis ke Puncak Carstensz, Ardeshir Yaftebbi yang pernah mendaki Seven Summit alias tujuh puncak tertinggi di dunia yang salah satunya adalah Puncak Carstensz dan Arif Fathurrohman selaku manager basecamp dengan keahlian navigasi yang mumpuni.

Ayo kita doakan keselamatan bagi seluruh tim!

(fay/fay)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads