Dengan bertambah ketatnya persaingan bisnis, termasuk bisnis pariwisata, peranan media sosial pun semakin tinggi. Semua berlomba membuat strategi pemasaran yang menarik perhatian para pengguna media sosial.
Masyarakat atau dalam era digital disebut sebagai netizen memiliki pengaruh paling tinggi dalam dunia maya. Sehingga dalam meningkatkan strategi pemasaran terutama pada media sosial, pilihan netizen sangatlah penting.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penghargaan ini merupakan apresiasi kepada perusahaan yang memiliki pengaruh paling tinggi terhadap netizen di dunia maya. Ini juga menjadikan Trans Studio Mall sebagai satu-satunya mall di Bandung yang menerima penghargaan.
Trans Studio Bandung merupakan sebuah taman rekreasi di dalam ruangan dengan luas lebih dari 4 hektar yang memiliki 20 wahana di dalamnya. Selain bisa bermain wahana sepuasnya tanpa perlu mengkhawatirkan cuaca, para pengunjung juga bisa menyaksikan beragam pertunjukan berkelas internasional yang hadir setiap hari diantaranya pertunjukan sirkus 'The Book Of The World' atau pertunjukan sulap 'It's Magic'.
Terdapat di satu kawasan dengan Trans Studio Bandung Theme Park, Trans Studio Mall adalah tempat dimana pengunjung dapat menikmati suasana belanja dan hiburan yang tak ada habisnya di kota Bandung. Di pusat perbelanjaan ini pengunjung dapat menikmati pengalaman belanja di lebih dari 200 outlet antara lain gerai Trans Fashion Indonesia yang bertaraf internasional seperti Furla, Tods, Aigner, Salvatore Ferragamo dan Tommy Hilfiger. Lalu ada juga Metro Departement Store, Mango, Geox, Lacoste dan masih banyak lainnya.
Selain fashion, di Trans Studio Mall juga terdapat lebih dari 100 gerai makanan dan minuman. Mulai dari menu internasional hingga lokal seperti The Duck King, Sushi Tei, Jun Njan, Pepper Lunch, Coffee Bean & Tea Leaf dan masih banyak lagi. Disini juga terdapat Straits Kitchen yang merupakan sebuah food court dimana pengunjung bisa menikmati hampir seluruh makanan dan jajanan khas Bandung.
Untuk memberikan nilai lebih bagi pengunjung, banyak sekali penawaran promo yang ditawarkan oleh Trans Studio Bandung di bulan Maret ini. Salah satunya pengunjung bisa memanfaatkan Buy 1 Get 1 pembelian tiket dengan Kartu Kredit Bank Mega. Selain untuk pembelian tiket masuk, promo Buy 1 Get 1 juga berlaku untuk pembelian VIP Access.
Keuntungan juga bisa didapatkan oleh pengunjung luar kota yang datang ke Bandung menggunakan kendaraan umum seperti Pesawat Terbang, Kereta Api atau Shuttle Service. Dengan menunjukan Boarding Pass tujuan Bandung juga bisa mendapatkan diskon sebesar 20% untuk tiket masuk Trans Studio Bandung.
Selain itu salah satu promo yang ditunggu oleh masyarakat Bandung dan sekitarnya adalah promo Diskon 50% dengan menunjukan KTP Bandung Raya pada saat pembelian tiket masuk di loket tiket TSB. Yang mencakup area Bandung raya disini adalah Kotamadya Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung barat, Kota Cimahi dan Kota Sumedang. (fay/fay)












































Komentar Terbanyak
KGPH Mangkubumi Bantah Khianati Saudara di Suksesi Keraton Solo
Kisah Sosialita AS Liburan di Bali Berakhir Tragis di Tangan Putrinya
Keraton Solo Memanas! Mangkubumi Dinobatkan Jadi PB XIV