Berdasarkan press release dari Trans Studio Bandung yang diterima detikTravel, Selasa (29/8/2017) taman rekreasi indoor yang satu ini punya tawaran menarik berupa buy 1 get 1 mulai tanggal 26 Agustus hingga 1 Oktober 2017.
Promo ini berlaku bagi pemilik KTP/e-KTP area Bandung Raya (Kota Bandung, kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Cimahi) dan Sumedang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wahana Roma Sky Pirates (dok Trans Studio Bandung) |
Namun tidak hanya itu, Trans Studio Bandung juga punya wahana baru bernama Roma Sky Pirates. Sebuah wahana permainan yang akan memperkaya pilihan pengunjung Trans Studio Bandung.
Roma Sky Pirates adalah wahana permainan berbentuk kapal layar yang dapat dinikmati oleh pengunjung dari seluruh kategori usia. Pengunjung akan merasakan sensasi berpetualang bersama kawanan bajak laut untuk mencari Ladang Gandum Keemasan.
Antusiasme pengunjung (dok Trans Studio Bandung) |
Roma Sky Pirates diharapkan menjadi sarana edukasi yang mengasyikkan yang akan membuat pengunjung selalu ingat dengan manfaat kebaikan gandum yang disampaikan. Edukasi terkait manfaat gandum ini dapat dilihat oleh seluruh pengunjung mulai dari pintu masuk hingga memasuki kapal layar.
Dari wahana Roma Sky Pirates, pengunjung akan diajak untuk melihat suasana dan wahana yang ada di Trans Studio Bandung dari ketinggian seperti Jelajah, Amphiteater, Kong Klimb dan Black Heart Pirate Ship. (rdy/rdy)












































Wahana Roma Sky Pirates (dok Trans Studio Bandung)
Antusiasme pengunjung (dok Trans Studio Bandung)
Komentar Terbanyak
Pembegalan Warga Suku Baduy di Jakpus Berbuntut Panjang
Kisah Sosialita AS Liburan di Bali Berakhir Tragis di Tangan Putrinya
Warga Baduy Dalam Ditolak RS karena KTP, Potret Buruk Layanan Kesehatan Masyarakat Adat