Taman hiburan di California akan dibuka lagi 1 April 2021. Tapi ada peraturan baru untuk traveler yang mau main.
Dikutip dari Travel-Leisure, Sabtu (21/3/2021) oleh detikTravel, kelompok perdagangan Asosiasi dan Atraksi Taman California (CAPA) merekomendasikan wisatawan untuk tidak bernyanyi, bernapas berat, dan berteriak. Alasannya, karena aktivitas itu bisa meningkatkan penyebaran virus Corona.
Menjerit hingga menyanyi akan mengeluarkan droplet lebih banyak dari mulut dan hidung ke udara dan memungkinkan adanya penyebaran virus. Jadi, kalau mau naik roller coaster wisatawan harus memastikan mulutnya tertutup dari awal hingga akhir.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
CAPA memasukkan kebijakan ini dalam 'Rencana Pembukaan Kembali yang Bertanggung Jawab," yang juga merinci pedoman terbaik untuk taman hiburan seperti Disneyland dan Six Flags untuk buka kembali. Taman-taman hiburan di California akan buka kembali pada 1 April 2021 dengan kapasitas 15 persen.
Nah, Disneyland akan buka lagi mulai 30 April 2021.
Saran ini bukanlah poin baru bagi industri taman hiburan. Pada bulan Mei tahun lalu, Asosiasi Taman Hiburan Jepang dan Barat juga sudah merekomendasikan kebijakan larangan berteriak saat naik wahana roller coaster. Beberapa taman lain menawarkan stiker masker wajah khusus untuk memalsukan teriakan mereka.
![]() |
Menahan teriak saat naik roller coaster tentu jadi tantangan bagi wisatawan. Jadi traveler yang berkunjung ke taman hiburan di California direkomendasikan untuk menaiki wahana yang tak menantang.
Total jumlah kasus Corona di California mencapai 3,63 juta dengan tambahan rata-rata 2.905 dalam tujuh hari. Sedangkan jumlah kasus meninggal dunia berjumlah 56.871.
(elk/fem)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Viral Keluhan Traveler soal Parkir Jakarta Fair 2025: Chaos!