Hal itu pun diketahui lewat unggahan di laman Instagram Disparekraf DKI Jakarta seperti dikutip detikTravel, Sabtu (30/10/2021). Pembukaan kembali wisata Pulau Seribu turut disertai dengan sejumlah aturan dan prokes yang harus ditaati.
"Pariwisata Kepulauan Seribu telah dibuka kembali.
Perhatikan poin penting sebelum berwisata ke Kepulauan Seribu ya, pastikan teman-teman telah divaksin, mengunduh aplikasi peduli lindungi/Jaki, dan melampirkan hasi negatif test antigen/PCR sebagai syarat perjalanan. Tetap bijak dalam berwisata, terapkan protokol kesehatan dimanapun teman-teman berada," bunyi informasinya.
Kabar itu juga dibenarkan oleh Kepala Seksi Pengawasan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Iffan saat dikonfirmasi, Jumat (22/10/2021).
"Iya, sudah buka. Jadi sebenarnya dari tanggal 19 (Oktober). Kalau untuk setiap ke pulau dibatasi 25 persen, tapi untuk home stay 50%," kata Iffan.
Iffan menjelaskan khusus di home stay atau penginapan diberlakukan kapasitas 50%. Baik home stay dan objek wisata di 11 pulau dilengkapi oleh QR Code Peduli Lindungi untuk skrining pengunjung.
Adapun terlampir syarat perjalanan wisata ke Kepulauan Seribu. Antara lain:
- Pengunjung usia 12 tahun ke bawah harus didampingi orang tua.
- Menunjukkan hasil negatif antigen H-1/ PCR H-2 untuk ditunjukkan di dermaga.
- Prokes lebih ketat.
- Pengunjung sudah divaksin minimal dosis pertama.
- Mengunduh aplikasi PeduliLindungi untuk skrining pengunjung di lokasi wisata dan dermaga.
Untuk lebih memaksimalkan prokes, kapasitas di lokasi wisata pun hanya dibatasi 25 persen saja.
Di DKI Jakarta sendiri, sejumlah objek wisata seperti taman dan taman rekreasi outdoor telah dibuka kembali. Sebut saja Ragunan, Ancol hingga TMII.
Museum pun kini telah dibuka kembali, walau tetap disertai dengan prokes ketat seperti masker hingga aplikasi PeduliLindungi yang jadi syarat.
(rdy/rdy)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan
Foto: Aksi Wulan Guritno Main Jetski di Danau Toba