Tenang, Masih Ada 7.978 Kamar untuk Penonton MotoGP, Ini Rinciannya

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Tenang, Masih Ada 7.978 Kamar untuk Penonton MotoGP, Ini Rinciannya

Wahyu Setyo Widodo - detikTravel
Rabu, 23 Feb 2022 12:19 WIB
Foto udara kompleks salah satu hotel di Kuta Beach Park the Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa (14/9/2021). Di kawasan lingkar sirkuit Mandalika terdapat sejumlah penginapan berbagai tipe mulai dari tipe penginapan yang murah berjenis homestay dengan tarif berkisar mulai Rp55 ribu hingga Rp700 ribuan per malam dan tipe penginapan yang premium seperti hotel-hotel berbintang dengan kisaran tarif lebih mahal mulai dari Rp800 ribuan hingga Rp3 jutaan per malamnya. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/aww.
Foto: Ilustrasi (ANTARA FOTO/AHMAD SUBAIDI)
Mataram -

Dari total 17.883 kamar yang tersedia, 55%-nya sudah habis dipesan untuk penonton MotoGP Mandalika. Sisanya hanya tinggal 45% atau sekitar 7.978 kamar.

Kepala Dinas Pariwisata NTB, Yusron Hadi menyampaikan data terkini mengenai jumlah kamar penginapan yang tersedia menjelang pagelaran MotoGP Mandalika 2022. Dari 17.883 kamar penginapan yang potensial tersedia, 55%-nya sudah dipesan oleh wisatawan.

"Dari 17.833 kamar yang beroperasi, telah terbooking/terisi sebanyak 9.855 (55%), dengan rincian 6.534 hotel bintang dan non bintang umumnya di Mataram 2.731 kamar, Senggigi 1.927 kamar, dan Mandalika 1.167 kamar," kata Yusron kepada detikTravel, Rabu (23/2/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sisa 45% kamar yang tersedia atau sekitar 7.978 kamar masih bisa dipesan wisatawan. Yusron pun merinci ada di lokasi mana saja kamar yang tersedia itu.

"45% atau 7.978 kamar yang belum terisi, atau kamar yang masih tersedia, dengan rincian 1.135 kamar berupa hotel berbintang, dominan berada di Gili Tramena dan Pemenang hingga Senaru," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

"Kemudian distribusi lokasi kamar hotel berbintang yang tersedia, berada di Mataram 98 kamar, Sembalun 51 kamar, Jerowaru 25 kamar, Tete Batu 6 kamar, Lingsar Suranadi 22 kamar, Sekotong 19 kamar. Sedangkan di area Senggigi yang masih tersedia hotel bintang di Puri Bunga 44 kamar, Imaj Private Villa 3 kamar, dan Montana 2 kamar," rinci Yusron.

Untuk Homestay, Yusron menyebut ada sekitar 1.480 kamar yang masih tersedia di kawasan Mandalika. Selain itu, jumlah kamar yang tersedia menyebar di kawasan lainnya seperti Sembalun, Lingsar hingga Tete Batu.

"Adapun homestay masih ada 1.480 kamar di spot utama homestay seperti Mandalika, Lingsar-suranadi 315, Sembalun 66, Tete Batu 39 dan Senaru 44," terang Yusron.

Untuk alternatif penginapan lainnya yang masih tersedia, seperti Camping Ground, Yusron juga punya datanya. Ada juga bungalow, villa hingga hotel melati.

"Untuk camping ground karena baru proses persiapan, sehingga relatif masih kosong, potensial 2.600 unit. Bungallow masih ada 835 kamar, di Gili Tramena 705 kamar," sebut Yusron

"Untuk villa, 515 kamar di Gili Tramena, Sembalun 93 kamar, Jerowaru 22 kamar, Tete Batu sampai Labuhan Haji 14 kamar," ujarnya.

"Sedangkan hotel melati 811 kamar, banyak tersedia di Mataram 485 kamar, Senggigi 116 kamar, Gili Tramena 73 kamar, Sekotong 90 kamar, Sembalun 32 kamar dan Batukliang hingga Kopang tersedia 15 kamar," kata Yusron.

"Data ini tentu akan mengalami perubahan seiring penambahan tiket maupun kepastian booking yang sudah dilakukan. Jadi sekali lagi, penginapan di Lombok masih tersedia dengan banyak pilihan kamar dan lokasi menginap," tegas Yusron.




(wsw/ddn)

Travel Highlights
Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikTravel
Nonton MotoGP Mandalika, Nginep di Mana?
Nonton MotoGP Mandalika, Nginep di Mana?
24 Konten
Balapan MotoGP Mandalika diperkirakan akan ditonton 100.000 orang. Traveler yang nonton enaknya nginap di mana?
Artikel Selanjutnya
Hide Ads