BBM Naik, Liburan ke Bunaken Tambah Mahal?

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

BBM Naik, Liburan ke Bunaken Tambah Mahal?

bonauli - detikTravel
Selasa, 06 Sep 2022 14:17 WIB
Taman Nasional Bunaken
Taksi air di Bunaken (bonauli/detikcom)
Jakarta -

Taman Nasional Bunaken menjadi wisata wajib jika liburan ke Manado. Di tengah kenaikan harga BBM, transportasi ke Bunaken ikutan naik.

Pulau Bunaken berada sekitar 45 menit dari Kota Manado. Untuk bisa sampai ke sana, traveler hanya bisa menggunakan kapal.

Ada dua jenis kapal, yaitu taksi air dan kapal wisata. Taksi air merupakan kapal umum yang digunakan warga Bunaken untuk pergi berbelanja ke Manado. Taksi air hanya beroperasi tiga kali seminggu, Senin, Kamis dan Sabtu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kapal penumpang dulunya Rp 25 ribu per orang, sekarang sudah Rp 40 ribu per orang," ujar Niklas Tamamekeng, agen travel Allbiz di Bunaken pada detikTravel.

Ini baru kapal penumpang, kapal wisata lain lagi. Tarif penyewaan kapal wisata biasanya Rp 1,3-1,5 juta untuk kapasitas besar. Kenaikan BBM membuat harga penyewaan ikut melambung.

ADVERTISEMENT

"Sekarang harganya Rp 1,5-1,8 juta untuk seharian. Harga BBM di Bunaken tadinya Rp 10 ribu per liter, sekarang Rp14 ribu per liter," jelasnya.

Snorkeling dan Diving Tetap Tarifnya

Sementara untuk harga wisata snorkeling dan diving tidak ada kenaikan. Harganya masih tetap sama. "Karena itu sudah harga asosiasi, tidak naik tidak turun," jelasnya.

Harga wisata trip ke pulau-pulau juga tidak mengalami kenaikan. "Karena kapasitas trip besar, tidak takut rugi," pungkasnya.




(bnl/ddn)

Hide Ads