Barang apa yang paling sering tertinggal di pesawat? Penumpang terkadang kelupaan membawa barang-barang kecil ketika naik pesawat. Bahkan, ada yang tertinggal barang yang harganya lumayan mahal. Seorang pramugari dengan akun TikTok Respect the Journey mengungkapkannya.
Headset nirkabel seperti AirPods ternyata jadi barang yang paling sering tertinggal di pesawat. Headset memang ukurannya cukup kecil dan mudah masuk ke sela-sela kursi. Jika terjatuh, penumpang pun bisa kelupaan.
Apple AirPods Foto: Photo by Suganth on Unsplash |
Pramugari itu menyarankan penumpang yang menggunakan headset sebaiknya memilih yang berkabel agar tidak tertinggal, hilang selamanya di pesawat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Hampir setiap penerbangan ada saja orang yang kehilangan barang. Sekitar 90 persen dari waktu kami tidak pernah menemukannya," ujar pramugari itu dikutip dari The Sun.
Postingan pramugari itu mendapat komentar dari beberapa netizen, seseorang bercerita kehilangan headsetnya, casingnya jatuh dari saku celana jinsnya ketika tidur menyamping.
Yang lain berkata, "Itu terjadi pada saya! AirPods yang mahal hilang selamanya. Saya meminta kru pembersih mengobrak-abrik pesawat."
Bagaimana ya agar tetap aman meski menggunakan headset nirkabel? Traveler, Laura mengungkapkan cara praktis menggunakan headset nirkabelnya selama penerbangan untuk menonton film di layar hiburan.
Saat ini, maskapai penerbangan menawarkan headset untuk menonton film dan acara TV selama penerbangan. Tapi Laura bilang, ada cara untuk menggunakan headset Bluetooth daripada menggunakan gadget yang disebut AirFly.
Dia mengatakan dalam video TikTok-nya: "Gadget kecil ini adalah penyelamat dalam penerbangan panjang."
"Ini adalah kabel aux pemasangan Bluetooth yang memungkinkan Anda memasangkan langsung ke AirPods Anda sehingga Anda dapat mendengarkan dan menonton film sesuai keinginan," sarannya.
Nah gimana, mau nyoba tips pramugari yang satu ini?
@respect.the.journey 7 Second Tips Once a Week #flightattendanttips #flightattendantadvice #airplanemode #airplanemode #airplanetravel β¬ Hold Me Closer - Elton John & Britney Spears
(ddn/wsw)













































Komentar Terbanyak
Melihat Gejala Turis China Meninggal di Hostel Canggu, Dokter: Bukan Musibah, Ini Tragedi
Makam Ulama Abal-abal di Lamongan Dibongkar, Namanya Terdengar Asing
PB XIV Purbaya Masih Komunikasi Baik dengan PB XIV Mangkubumi: Saya Adiknya