Ragunan Tak Hanya Wisata Keluarga, Muda-Mudi Nge-date juga Oke!

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ragunan Tak Hanya Wisata Keluarga, Muda-Mudi Nge-date juga Oke!

Weka Kanaka - detikTravel
Senin, 20 Mar 2023 08:41 WIB
Kebun Binatang Ragunan
Pacaran di Kebun Binatang Ragunan (Foto: Weka Kanaka/detikcom)
Jakarta -

Kebun Binatang Ragunan masih menjadi primadona warga Jakarta untuk menghabiskan akhir pekan. Kini, tempat ini juga cocok untuk nge-date bagi anak muda.

Pada kunjungan detikTravel Sabtu, (18/03), Ragunan tidak hanya diramaikan oleh rombongan keluarga. Tetapi, juga banyak traveler muda yang datang bersama pasangannya.

Mereka asyik menyaksikan hewan koleksi, duduk santai di beberapa spot dan ruang terbuka, hingga berkeliling dengan menggunakan sepeda maupun mobil keliling.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nge-date ke Ragunan bisa jadi opsi yang tak biasa bagi muda-mudi yang ingin memiliki quality time bersama pasangannya. salah satu pengunjung yang memiliki pengalaman itu adalah Kiranty.

Kebun Binatang RagunanKebun Binatang Ragunan (Foto: Weka Kanaka/detikcom)

"Nge-date di sini biar lebih ke alam, sama kalau nge-date ke tempat lain kan cuman adanya coffeeshop, kalau ini ada objek yang dilihat seperti binatang," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Menurutnya, tempat ini juga asik untuk dikunjungi anak muda dan tak hanya jadi spot wisata bagi keluarga atau orang dewasa.

"Karena menurut saya kebun binatang itu umum sih dari berbagai usia dari anak-anak, remaja, dewasa atau tua. Di sini juga cocok buat anak muda, karena itu seperti taman terbuka. Banyak spot duduk santai, nongkrong, bisa juga pakai tikar, bisa sepedaan berdua," katanya.

Pengunjung lain yang kerap datang ke sini juga memberikan pendapat senada, terkait Ragunan juga cocok untuk tempat nge-date yang asyik bagi anak muda sekitar Jakarta.

"Datang ke sini biasanya sama pasangan. Sudah beberapa kali ke sini sih, ada mungkin 3 kali. Kenapa jadi favorit? Karena dengan harga yang murah, terus segar, lokasinya enak, terawat, kapan lagi dapat udara yang segar dengan harga yang murah di Jakarta," katanya.

Dia juga memberikan pendapat agar Ragunan dapat makin menarik dan makin banyak dikunjungi oleh anak muda.

"Selama ini kan kita kenalnya Ragunan itu untuk wisata keluarga ya. Tapi bisa juga buat wisata anak muda. Mungkin bisa dibanyakin spot makanan yang kekinian kayak kafe, atau tempat nongkrong di tepi-tepi danau, biar bisa narik anak muda juga. Bisa juga adakan hiburan atau entertain buat anak muda sih," kata dia.

Biaya masuk ke Ragunan adalah Rp 4 ribu per orang dan parkir yakni, motor Rp 3 ribu, mobil Rp 15 ribu. Wajib dibayarkan dengan menggunakan JakCard milik Bank DKI. Bagi traveler yang belum memiliki tak usah khawatir, karena bisa juga membeli kartu dan isi saldo di sini.




(wkn/fem)

Hide Ads