Toilet yang layak dan bersih kini menjadi tuntutan yang tidak bisa diabaikan lagi, termasuk di kompleks gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK) pun berjanji akan menyediakan toilet yang lebih bersih hingga toilet khusus.
Kawasan GBK adalah salah satu fasilitas umum favorit masyarakat. Banyak warga berkunjung untuk menikmati konser, pertandingan olahraga, atau berolahraga. Terlebih dengan tren olahraga seperti sepeda dan lari, kawasan itu tampak tak pernah sepi.
detikTravel kerap menjumpai toilet di kawasan GBK tidak selalu dalam kondisi bersih. Memang, toilet di kompleks GBK cukup layak dengan kondisi air yang memadai dan tersedianya sabun. Namun, kadang kala lantai becek dan aroma kurang, terutama saat pengunjung ramai. Terutama, toilet-toilet di Aquatic Stadium dan gedung Parkir A.
Bagi para pengunjung yang beraktivitas di GBK, toilet yang bersih adalah kebutuhan, sebab toilet tidak hanya digunakan untuk buang hajat, juga untuk membersihkan diri selepas olahraga ataupun melakukan aktivitas yang berkeringat.
Terlebih boleh dibilang kompleks GBK merupakan kompleks olahraga yang mudah dijangkau dan menyediakan lampu hingga malam hari makanya tempat tersebut menjadi favorit warga dan pekerja kantoran untuk berolahraga, baik pagi atau pun malam hari.
"Kita juga lagi develop toilet VIP yang lebih proper, karena kadang-kadang kan banyak permintaan juga nih mau habis olahraga mau ke kantor gitu, ya mau meeting gitu ya," kata Kepala Divisi Pemasaran PPKGBK, Sri Lestari Puji Astuti, dalam program detik Pagi, Kamis (2/5/2024).
Baca juga: 20 Tempat Wisata Modern di Jakarta yang Seru |
Ia menyebut PPKGBK akan bekerja sama dengan mitra untuk memberikan toilet khusus. Namun, ia belum menyebut pihak mana yang ditunjuk atau berapa toilet VIP yang akan disediakan.
"Nah ini kita juga sedang kerja sama mitra yang memang ingin mengelola toilet supaya lebih baik lagi lah," kata dia.
Melansir berbagai sumber, untuk saat ini GBK telah menyediakan 100 toilet. Pengunjung bisa menemukan toilet di pelataran pintu masuk penonton, atau di area-area food court.
Adapun toilet biasanya telah dilengkapi dengan wastafel juga urinoir yang disebut berstandar internasional. Selain itu, terdapat juga petugas yang berjaga dan bertugas membersihkan.
Selain asyik untuk aktivitas olahraga, GBK juga kerap dikunjungi traveler untuk menikmati event atau berwisata. Di sana, ada Museum Moja yang menyajikan wahana sepatu roda kekinian.
Baca juga: Wajah Baru Hotel di Kawasan GBK |
(wkn/fem)