Sebanyak 43 ekor monyet melarikan diri ari Pusat Penelitian Primata Alpha Genesis di Yemassee. Baru 25 monyet yang berhasil ditangkap.
Dilansir dari CNN, Selasa (11/11/2024) Departemen Kepolisian Yemassee mengumumkan pada Minggu sore bahwa hampir setengah dari monyet yang hilang telah berhasil dikembalikan tanpa cedera. Namun, sekelompok besar monyet masih aktif di sepanjang pagar dan saat ini telah tidur di pohon.
"Sejumlah besar primata yang tersisa masih berada hanya beberapa meter dari properti, melompat-lompat melewati pagar fasilitas," kata Departemen Kepolisian Yemassee dalam pernyataannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Fasilitas pengujian Alpha Genesis mengkhususkan diri dalam penelitian primata untuk komunitas penelitian biomedis. Fasilitas tersebut merupakan salah satu fasilitas primata terbesar di Carolina Selatan yang dirancang khusus di lahan seluas 100 hektar untuk tujuan penelitian dan pengembangbiakan.
Primata yang lepas tersebut masih berinteraksi dengan primata lain yang berada di fasilitas. Dalam pembaruan postingan Facebooknya, tanggal 10 Oktober CEO Alpha Genesis, Greg Westergaard mengonfirmasi total 25 primata yang baru ditangkap.
"Dokter hewan telah dengan tekun melakukan pemeriksaan kesehatan menyeluruh sepanjang hari. Laporan awal dari tim dokter hewan menunjukkan bahwa semua hewan yang berhasil dipulihkan dalam keadaan sehat. Tim Alpha Genesis terus berupaya dan akan terus melakukannya hingga semua hewan berhasil diselamatkan dengan selamat," tulis Departemen Kepolisian Yemassee.
Polisi menghimbau warga untuk menjauh dari perimeter fasilitas, tempat primata yang melarikan diri itu terlihat. Karena hewan-hewan itu mudah terkejut.
"Mereka digambarkan sangat penakut dan akan berkumpul dalam kelompok. Monyet-monyet itu tidak ganas, tetapi mungkin menjadi gelisah karena kelaparan," kata Administrator Kota Yemassee, Matthew Garnes.
Warga diminta untuk menutup pintu dan jendela untuk mencegah monyet-monyet itu memasuki rumah. Polisi menyarankan mereka yang menemukan monyet-monyet yang hilang untuk menahan diri dari berinteraksi dengan mereka dan segera menghubungi 911.
Ini bukan rodeo pertama di Carolina Selatan dengan monyet-monyet yang lepas. The Post and Courier di Beaufort County melaporkan bahwa 19 monyet melarikan diri dari fasilitas yang sama pada tahun 2016, tetapi mereka ditangkap kembali setelah enam jam.
(sym/fem)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Layangan di Bandara Soetta, Pesawat Terpaksa Muter-muter sampai Divert!
Bandara Kertajati Sepi, Waktu Tempuh 1,5 Jam dari Bandung Jadi Biang Kerok?