Pasar Berastagi Penuh Warna-warni

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Pasar Berastagi Penuh Warna-warni

RAHMAT AMIEN - detikTravel
Kamis, 02 Apr 2015 13:30 WIB
loading...
RAHMAT AMIEN
Pedagang hamster yang menunggu pelanggan
Seorang pedagang sedang mengangkut buah untuk dipasarkan
Salah satu jenis bunga yang dijual di pasar Berastagi
Salah satu jenis bunga yang dijual di pasar berastagi
Pasar Berastagi Penuh Warna-warni
Pasar Berastagi Penuh Warna-warni
Pasar Berastagi Penuh Warna-warni
Pasar Berastagi Penuh Warna-warni
Jakarta - Berkunjung ke pasar tradisional saat traveling memang selalu mengasyikkan. Jika ke Berastagi, jangan lupa kunjungi juga Pasar Berastagi. Di sini Anda dapat melihat potret asli keseharian masyarakat setempat, serta warna-warni dari hasil buminya.Jalan-jalan ke Sumatera Utara, jangan lupa mampir ke Berastagi. Berastagi merupakan daerah dataran tinggi di Provinsi Sumatra Utara. Jika ke Beratagi mampirlah ke pasarnya, di sana kita akan dimanjakan dengan warna-warni keindahan bunga dan kesegaran buah-buahan yang menggiurkan.Selain itu, pasar Berastagi juga merupakan pusat belanja oleh-oleh dengan harga yang lumayan murah. Aktivitas di pasar Berastagi begitu ramai ketika saya dan teman-teman yang sedang melakukan perjalanan ke daerah dataran tinggi Tanah Karo ini.Β Betapa tidak? Setiap harinya aktivitas di pasar ini tidak pernah sepi dari pengunjung. Pasar adalah pusat tawar menawar yang menjanjikan keuntungan ekonomi bagi warga sekitar.Hmm, Selain banyak buah-buah segar dan aneka warna bunga, di pasar ini juga banyak terdapat pedagang yang menjual hewan lho, ada si imut hamster dan juga si cantik kelinci, begitu setia menanti para pembeli yang setiap saat menghampiri mereka. Sungguh jalan-jalan ke Tanah Karo tidak membuat saya bosan.Namun, suhu yang dingin di tempat ini kadang membuat tidak tahan. Mungkin suhu di sini yang dingin yang membuat buah-buah dan bunga-bunga tetap segar di pandang mata. Dataran Tinggi karo terletak sekitar 70 KM dari pusat kota Medan.Hmm, tidak terlalu jauh untuk ditempuh kok. Apalagi banyak angkutan umum yang melintasi jalan nasional yang menghubungkan Kota Medan dan Berastagi. Ayo ke Berastagi, tunggu apalagi traveler?
Hide Ads