Dream Destination Japan
Ini Dia Kuil Paling Populer di Tokyo
Minggu, 02 Nov 2014 12:10 WIB
Ayal Chris
Jakarta - Banyak traveler bingung, kuil mana yang wajib dikunjungi saat traveling ke Tokyo? Jawabannya adalah Sensoji Shrine, kuil paling populer di Negeri Seribu Kuil tersebut. Seperti apa?Kuil Sesoji terletak di bilangan Asakusa, Tokyo. Gerbang Merah berdiri megah seakan menyambut kedatangan kita. Inilah gerbang yang dikenal dengan nama Kaminarimon (Thunder Gate).Salah satu yang menarik perhatian adalah Lampion Raksasa di tengah Gerbang Kaminarimon. Ada patung Dewa Petir dan Dewa Angin di kanan-kirinya.Setelah melewati gerbang ini, kita langsung bertemu dengan Nakamise Street yang menjual berbagai souvenir dan makanan kecil yang sayang untuk dilewatkan. Tapi jangan harap kita dapat menikmati makanan sambil berjalan kaki menuju kuil utama, karena kita harus makan di depan kios makanan tersebut. Hal ini dilakukan untuk menjaga kebersihan Kuil Sensoji.Β Di ujung Jalan Nakamise, kita bertemu lagi Gerbang megah berikutnya yaitu Hozomon Gate (Treasure House Gate) yang menjadi pintu masuk Kuil Sensoji. Gerbang ini pun dilengkapi dengan lampion raksasa.Kita akan langsung bertemu dengan Hall Kuil Sensoji, pagoda tinggi turut menambah cantiknya kuil ini. Di hall ini pun, kita bisa mencoba untuk meramal nasib. Cukup bayar 100 Yen atau sebesar Rp 11.000 maka ramalan pun siap dibacakan. Konon ramalan di kuil ini tepat!Di sini kita dapat melihat aktivitas penduduk lokal yang sedang beribadah, mulai dari membersihkan diri dengan kolam air di sebelah kanan, menghirup dupa di tengah hall utama dan maju menuju pelataran kuil, sungguh pemandangan yang jarang saya lihat.Β Bagian dalam Sensoji cukup luas. Kita bebas untuk mengambil foto di tempat ini tapi tetap harus menghormati yang sedang beribadah. Altar emas yang sangat indah tampak di depan sebuah kayu yang biasa digunakan untuk melempar koin sebelum berdoa. Bagian atas pun dihias dengan lukisan yang Jepang kuno. Bila cukup cerah, kita dapat menyaksikan Tokyo Sky Tree dari tempat ini.Β How To Get ThereCukup pergi ke Stasiun Asakusa dengan menggunakan subway. Stasiun Asakusa dilalui oleh kereta Ginza Line dan Fukutoshin Line. Tiba di Asakusa, cukup berjalan 5 menit dan kita pun tiba di gerbang Kaminarimon.Dream Destination Japan adalah program kerjasama antara situs pencarian traveling, Skyscanner dengan detikTravel. Program ini mengajak d'Traveler liburan bareng ke Jepang selama 5 hari 4 malam, gratis.












































Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru