Bisa Naik ke Monas Malam Hari, Berkat Ahok

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Bisa Naik ke Monas Malam Hari, Berkat Ahok

Fitraya Ramadhanny - detikTravel
Rabu, 10 Mei 2017 09:20 WIB
Wisata malam di Monas (Randy/detikTravel)
Jakarta - Semasa menjadi Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, membuat terobosan wisata. Ada wisata malam di Monas yang disambut gembira wisatawan.

Saksikan video 20detik mengenai Wisata Hadiah Ahok untuk Jakarta di sini:


Wisata malam di Monas adalah inisiatif Ahok, agar wisatawan bisa lebih lama menikmati landmark Indonesia itu. Wisata malam Monas pun diresmikan oleh Ahok pada awal bulan April 2016 lalu.

Wisatawan yang sudah melihat indahnya Jakarta dari puncak Monas di siang hari, kini bisa menikmati suasana baru. Mereka bisa melihat gemerlap lampu Ibukota Jakarta dari atas Monas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wisata malam ke puncak Monas bisa dinikmati pukul 19.00-22.00 WIB di hari Selasa-Jumat dan 19.00-00.00 WIB pada Sabtu, Minggu dan hari libur. Sedangkan hari Senin tutup.

Suasana Taman Monas malam hari (Randy/detikTravel)Suasana Taman Monas malam hari (Randy/detikTravel)

Setibanya di area Monas, traveler bisa menaiki kereta wisata yang disediakan untuk mencapai tangga menuju lorong yang mengarah ke kaki cawan Monas. Usai melewati lorong, traveler bisa menjumpai sebuah konter tiket. Rp 5 ribu untuk orang dewasa, Rp 3 ribu untuk pelajar dan Rp 2 ribu untuk anak-anak.

Di kaki cawan Monas, ada tiket terusan untuk naik ke puncak tugu Monas. Harga tiket terusannya adalah Rp 10 ribu untuk dewasa, Rp 5 ribu untuk pelajar dan Rp 2 ribu untuk anak-anak. Kemudian tinggal naik lift ke puncak Monas.

 Masjid Istiqlal dan Katedral (Randy/detikTravel) Masjid Istiqlal dan Katedral (Randy/detikTravel)

Dengan mata telanjang, tampak aneka gedung pencakar langit hingga mall dan sejumlah rumah ibadah di Jakarta. Yang paling jelas adalah Masjid Istiqlal, Gereja Katedral serta Stasiun Gambir yang berada persis di bawah. Indah betul pemandangan Jakarta di waktu malam.

Itu sebabnya, kebijakan Ahok untuk membuka wisata malam di Monas disambut suka cita para traveler. Wisata malam di Monas jadi bahasan di sejumlah forum traveling, terutama penggemar fotografi.

Wisata malam ke puncak Monas yang digagas Ahok, membuat Jakarta semakin menarik di mata traveler. Kapan lagi bisa melihat cahaya jantung Ibukota di malam hari!

Cantiknya Jakarta di malam hari (Randy/detikTravel)Cantiknya Jakarta di malam hari (Randy/detikTravel)
(rdy/fay)

Hide Ads