Curug Cimarinjung terletak di Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Air terjun ini termasuk salah satu tempat wisata terindah di Sukabumi.
Destinasi Curug Cimarinjung masih berada di kawasan Geopark Ciletuh Pelabuhan Ratu. Awalnya, tempat wisata di Sukabumi ini jarang dikunjungi para wisatawan karena akses untuk mencapai lokasi air terjun masih cukup sulit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Air terjun ini memiliki tinggi sekitar 45 meter (Mukhlis/detikTravel) |
Namun setelah dilakukan berbagai pengembangan dan promosi, destinasi wisata ini mulai dikenal dan dikunjungi banyak orang. Bahkan saat ini masuk dalam penilaian untuk menjadi UNESCO Global Geopark.
Jarak tempuh ke Curug Cimarinjung lumayan jauh dan rutenya juga memutar. Namun lelahnya perjalanan ke lokasi air terjun Cimarinjung akan terbayar lunas dengan panoramik alam yang indah.
Lokasi objek wisata ini masih alami dan jauh dari pemukiman penduduk. Sehingga kawasan sekitar air terjun masih sangat bersih. Pepohonan tumbuh lebat di sepanjang perjalanan menuju lokasi.
Ada papan penandanya juga (Mukhlis/detikTravel) |
Debit air Curug Cimarinjung yang sangat besar berada di tengah lereng perbukitan batuan tertua di Jawa Barat dan di Pulau Jawa. Jika musim hujan, debit air akan bertambah besar lagi. Pengelola melarang wisatawan berenang di lokasi.
Untuk masuk ke Curug Cimarinjung, wisatawan hanya perlu membayar biaya sebesar Rp 3 ribu. Apabila ingin menggunakan ojek karena akses jalan yang sulit dilalui mobil, wisatawan harus membayar Rp 60 ribu sepaket dengan perjalanan ke Puncak Darma.
Rute menuju Curug Cimarinjung:
Wisatawan bisa mengakses jalur Kota Sukabumi - Palabuhanratu via Citarik - Simpenan - Kiaradua - Jalan Pal Tilu - Desa Ciemas - Desa Tamanjaya - Desa Ciwaru - Pantai Palangpang - Curug Cimarinjung.
Setelah memasuki Kecamatan Ciemas, wisatawan harus ekstra hati-hati karena medan jalan menuju lokasi Curug Cimarinjung berupa turunan dan tikungan tajam. Jalannya masih belum baik dan tidak dilengkapi dengan lampu penerangan jalan, marka jalan.
(rdy/rdy)












































Air terjun ini memiliki tinggi sekitar 45 meter (Mukhlis/detikTravel)
Ada papan penandanya juga (Mukhlis/detikTravel)
Komentar Terbanyak
IKN Disorot Media Asing, Disebut Berpotensi Jadi Kota Hantu
Thailand Minta Turis Israel Lebih Sopan dan Hormat
Wisatawan di IKN: Bersih dan Modern Seperti Singapura, tetapi Aneh dan Sepi