Akhir pekan ini, pantai Anyer pasti jadi salah satu destinasi yang dipadati wisatawan. Sebelum berkunjung ke pantai ini, catat dulu harga tiket masuknya ya!
Pantai Anyer sejak dulu selalu jadi destinasi wisata favorit bagi warga Banten dan sekitarnya. Begitu juga dengan wisatawan dari Jakarta dan daerah lainnya.
Traveler yang mau berkunjung ke pantai Anyer, harus simak dulu harga tiket terbaru yang berlaku di destinasi itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut Daftar Lengkap Harga Tiket Masuk Pantai Anyer Terbaru Juli 2022:
1. Tiket masuk: Rp 5.000
2. Parkir Motor: Rp 20.000
3. Parkir Mobil: Rp 45.000
4. Parkir Bus: Rp 95.000
Harga Sewa Alat:
1. Sewa Alat Snorkeling: Rp 50.000
2. Sewa Alat Surfing: Rp 30.000
3. Sewa Banana Boat: Rp 100.000 per orang
4. Sewa Jet Ski: Rp 100.000 per jam
Baca juga: Menerima Tamu di Hotel, Apakah Boleh? |
Harga tiket tersebut sudah termasuk asuransi jiwa. Harga tiket itu bisa berubah sewaktu-waktu, terutama saat musim liburan tiba.
Cara Menuju ke Pantai Anyer
Pantai Anyer berada di Jalan Raya Anyer, Sindanglaya, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Banten. Untuk menuju ke sini, traveler bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti roda dua atau roda empat.
Jarak dari pantai Anyer menuju ke pusat kota Serang cukup dekat sekitar 38 kilometer. Jika ditempuh menggunakan kendaraan bermotor akan memakan waktu selama 1 jam 30 menit.
Sebelum main ke pantai Anyer, jangan lupa siapkan sunblock untuk dioleskan ke kulit agar terhindar dari sengatan matahari. Siapkan juga air minum yang cukup agar tidak dehidrasi selama main di pantai ini.
Jangan lupa untuk membawa kamera anti air untuk mengabadikan setiap momen saat bertamasya di pantai. Cekrek! Langsung upload di media sosial deh.
(wsw/fem)
Komentar Terbanyak
Layangan di Bandara Soetta, Pesawat Terpaksa Muter-muter sampai Divert!
Bandara Kertajati Sepi, Waktu Tempuh 1,5 Jam dari Bandung Jadi Biang Kerok?
Foto: Aksi Wulan Guritno Main Jetski di Danau Toba