Hits Banget Nih! The Jungle Cafe, Tempat Healing yang Instagramable

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Hits Banget Nih! The Jungle Cafe, Tempat Healing yang Instagramable

Enggran Eko Budianto - detikTravel
Minggu, 24 Jul 2022 12:44 WIB
Jungle Cafe Trawas
The Jungle Cafe Trawas. (Enggran Eko Budianto/detikJatim)
Mojokerto -

Ingin menikmati pemandangan indah khas pegunungan, tapi mau berburu spot foto Instagramable juga? Pas banget, traveler bisa coba kunjungi The Jungle Cafe di Mojokerto.

Kafe ini berada di kawasan Gunung Penanggungan. Dengan lokasinya yang berada di ketinggian, kafe ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah.

The Jungle Cafe terletak di sebelah Hotel Grand Whiz, Dusun Jibru, Desa Belik, Kecamatan Trawas, Mojokerto. Kafe ini merupakan tempat yang cocok untuk nongkrong dan melepas penat bersama teman-teman.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kafe ini berada di dataran tinggi, sehingga udara dan suasana di kafe ini sangat sejuk dan segar. Kafe ini menawarkan beberapa area nongkrong. Ada area kursi-kursi yang menghadap langsung pemandangan gunung, ada juga area tenda estetik yang cocok untuk berfoto-foto cantik.

"Lokasi kami di Trawas yang terkenal dengan kesejukannya juga tidak terlalu jauh dari Surabaya. Jadi, sobat jungle yang mau healing berangkat pagi pulang siang sudah bisa dicapai," kata Manajer Operasional The Jungle Cafe Indra Purwono kepada detikJatim, Sabtu (22/7/2022).

ADVERTISEMENT

Tenda-tenda estetik yang disediakan kafe sudah bersifat anti air. Sehingga pengunjung tak perlu khawatir jika tiba-tiba turun hujan.

Selain area nongkrong, kafe ini juga dilengkapi 3 area foto ciamik. Mulai dari spot foto alami dengan pemandangan gunung, hingga spot foto khusus yang disediakan pengelola.

"Banyak spot foto yang instagramable. Mulai pintu masuk sampai tempat nongkrong kami yang langsung dihadapkan dengan megahnya Gunung Penanggungan. Tempat kami juga bisa untuk ibu-ibu arisan atau meeting-meeting di outdoor," kata Indra.

The Jungle Cafe memiliki area yang cukup luas. Kafe ini mampu menampung hingga 200 pengunjung. Area parkir juga memadai untuk mobil maupun motor dengan tarif terjangkau yang disamakan, yaitu sebesar Rp 2.000 saja.

Artikel ini telah tayang di detikJatim. Baca selengkapnya di sini.




(ysn/ysn)

Hide Ads