Coba nih, Nongki di Kafe Jepang Berdesain Industrial di Kota Malang

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Coba nih, Nongki di Kafe Jepang Berdesain Industrial di Kota Malang

Rina Fuji Astuti - detikTravel
Rabu, 12 Okt 2022 19:38 WIB
Robucca Malang
Foto: Istimewa/ Instagram @robucca.id
Malang -

Wisata kafe semakin berkembang di Kota Malang. Salah satu yang unik adalah Robucca yang mengusung kafe Jepang bertema industrial.

Kafe ini berlokasi di Ijen Nirwana, Jalan Raya 1A, Bareng, Klojen, Kota Malang. Serta beroperasi pukul 07.30 hingga 08.30 WIB.

Desain ala Jepang dan industrial sangat kentara saat pertama kali melihat kafe ini. Persegi, minimalis, monokrom, dan ada ruang terbuka pada kafe Robucca.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Robucca MalangRobucca Malang. Foto: Istimewa/ Instagram @robucca.id

Suasana kafenya pun teduh. Sebabnya di luar kafe ditumbuhi beberapa pohon. Di area tempat duduk juga diletakkan tanaman agar membuat nongkrong jadi lebih segar.

Saat berkunjung ke lantai dua, ada jendela kaca. Anda pun bisa mengintip matahari terbenam saat sore hari melalui jendela ini.

ADVERTISEMENT
Robucca MalangRobucca Malang. Foto: Istimewa/ Instagram @robucca.id

Menu makanan di kafe Robucca didominasi Korean dan Japanese Food. Sederet main course yang bisa dipesan yaitu Chicken katsu sando, Gochujang fire chicken, Ni cheesy pasta, dan lain-lain.

Anda pun bisa memesan aneka nasi, seperti karaage dan bento. Sementara untuk aneka camilan yang tersedia ada creamy boba donut, takoyaki, dan edamame, french fries, onion ring, dan sebagainya.

Selain itu, ada sejumlah aneka minuman yang bisa dipesan. Seperti aneka kopi, yoghurt,boba,yuzu squash tea, dan masih banyak lagi.

Artikel ini sudah tayang di detikJatim.




(pin/pin)

Hide Ads