DOMESTIC DESTINATIONS
Sensasi Nongkrong ala Anak Gaul Medan di Gedung Berusia 111 Tahun

FOKUS BERITA
Road Trip Jakarta-SumatraMuda-mudi Medan punya tempat nongkrong baru bernama Pos Bloc Medan. Tempat ini dulunya adalah Gedung Pos yang disulap jadi wisata kekinian.
Tak cuma di Jakarta, Pos Bloc juga ada lho di Kota Medan, Sumatera Utara. Lokasinya berada di jantung Kota Medan, tepatnya di Jalan Pos Nomor 1.
Tak sulit untuk menemukan Pos Bloc Medan karena lokasinya yang berada di pinggir jalan. Apalagi dengan bangunan gaya Belanda, gedung ini tampak menonjol di antara bangunan lainnya.
Seperti telah disebutkan di atas, Pos Bloc Medan dulunya berfungsi sebagai Gedung Kantor Pos Medan. Gedung ini tergolong tua karena telah berusia 111 tahun. Gedung ini juga termasuk bangunan cagar budaya.
Namun pada 29 Oktober 2022, Gedung Pos ini selesai direvitalisasi di mana selain melayani pos, di sana juga dijadikan tempat komunitas kreatif, pengembangan talenta lokal, dan pemberdayaan UMKM. Proyek ini merupakan kolaborasi antara PT Pos Properti Indonesia dengan PT Ruang Kreatif Pos.
![]() |
Penasaran dengan Pos Bloc Medan, detikTravel pun mampir ke sana pada Jumat (17/2/2023). Memasuki bangunan Pos Bloc, terlihat banyak tenant F&B seperti Es Coklat Gajah Mada, Mak Judes, Common Folks,M Bloc Market, dan lain-lain.
Selain itu, di sana juga terdapat toko suvenir Sovlo, fasilitas foto di Photomatics, serta museum pos yang bertama Pos House of Fame. Khusus di museum itu, traveler dapat melihat koleksi benda-benda terkait pos sejak zaman Belanda.
Tempat ini sangat cocok dikunjungi baik oleh anak muda maupun keluarga untuk sekadar ngopi, makan, berdiskusi, bahkan belajar sejarah. Suasana syahdu juga membuat pengunjung akan merasa nyaman berlama-lama di sini.
Pos Bloc Medan buka mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB untuk hari biasa. Sedangkan di akhir pekan, Pos Bloc Medan buka lebih awal yakni mulai pukul 07.00 - 23.00 WIB. Tiket masuknya gratis.
Simak Video "Jelajah Sumatera, Telisik Lebih Dalam Suku Anak Dalam"
[Gambas:Video 20detik]
(pin/wsw)