Spanyol - Selain festival perang tomat La Tomatina, Spanyol juga punya perang telur dan tepung bernama Els Enfarinats. Begini serunya saling lempar tepung dan telur.
Foto Travel
Seru! Saat Warga Spanyol Perang Telur dan Tepung

Setiap tanggal 28 Desember, masyarakat Kota Ibi di Spanyol memperingati kisah Alkitab tentang pembantaian orang tidak bersalah oleh Raja Herod lewat tradisi Els Enfarinats.
Tradisi itu sendiri dimaknai dengan perang telur dan tepung terigu, tradisi ini sudah dilakukan selama 200 tahun.
Seperti perang, para peserta festival pun memakai kostum tentara hingga helm huru-hara.
Di tangannya, masing-masing peserta membawa satu kotak telur hingga tepung terigu.
Tepat pukul 08:00 pagi waktu setempat, para peserta mulai berkumpul dengan atribut lengkap di Placa de l'Esglesia. Sejam setelahnya, perang pun segera dimulai. Tidak perlu waktu lama, telur pun segera melayang dan mengotori pakaian para peserta. Mulai dari lempar-lemparan telur sampai disemprot air dari tabung pemadam kebakaran. Tidak ada satu peserta pun yang tidak kotor.
Perang pun berlangsung hingga pukul 17:00, sebelum akhirnya dilanjutkan dengan pesta dansa tradisional.
Bisa dibilang, tradisi Els Enfarinats tidak kalah heboh dengan La Tomatina yang juga diselenggarakan di Spanyol.REUTERS/EVA MANEZ
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Bandara Kertajati Sepi, Waktu Tempuh 1,5 Jam dari Bandung Jadi Biang Kerok?
TNGR Blokir Pemandu Juliana Marins, Asosiasi Tur Bertindak