Perayaan Halloween di Kota Tokyo yang berlangsung malam lalu berlangsung sangat meriah. Puluhan ribu orang tumpah ruah di pusat-pusat keramaian ibukota Jepang. Mereka merayakan Halloween dengan berbagai kostum.
Bersama rombongan Mitsubishi Krama Yudha Tiga Berlian (KYTB), detikcom berkesempatan mengunjungi Tokyo, pada Jumat (30/10/2015). Salah satu titik paling ramai adalah kawasan Shibuya yang merupakan jantung kota Tokyo.
Warga lokal mau pun turis asing tak sungkan-sungkan memakai kostum ala Halloween. Ada yang memakai busana tengkorak, drakula, vampir dan lain-lain.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain berkostum ala hantu, ada juga beberapa warga yang mengenakan kostum-anime. Ada yang menggunakan kostum Naruto, Samurai X dan tokoh-tokoh anime lainnya.
Meski berlangsung ramai, perayaan Halloween di Tokyo tetap tertib. Para pengunjung juga tetap berlaku sopan, sampah-sampah tetap dibuang pada tempatnya.
Beberapa petugas kepolisian terlihat sigap berjaga-jaga di tiap sudut-sudut jalanan. Walaupun berlangsung ramai, pengunjung harus tetap ingat dilarang merokok sembarangan.
Halloween sendiri merupakan tradisi perayaan malam tanggal 31 Oktober, dan terutama dirayakan di Amerika Serikat. Tradisi ini berasal dari Irlandia, dan dibawa oleh orang Irlandia yang bermigrasi ke Amerika Utara. Halloween dirayakan anak-anak dengan memakai kostum seram, dan berkeliling dari pintu ke pintu rumah tetangga meminta permen atau cokelat sambil berkata 'Trick or treat!'
(sst/sst)












































Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru