Diberitakan media-media internasional seperti The Sun dan News Australia hingga media-media Korea Utara Korean Central Television dan NK News, seperti dirangkum detikTravel pada Jumat (18/5/2018) pembangunan kawasan resortnya berlangsung di kawasan pesisir Wonsan-Kalma.
Diyakini ada sekitar 170 bangunan yang sedang dikerjakan, dari hotel, resort sampai water park. Total, kawasan resort mewah itu akan menempati kawasan pesisir sepanjang 5 km!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
BACA JUGA: Mengintip Korea Utara dari Perbatasan
Usut punya usut, kawasan pesisir Wonsan disebut paling pas untuk membangun resort. Kontur tanahnya landai, panorama cantik dan pantainya bersih.
![]() |
Beredar pula foto-foto pembangunan kawasan resort tersebut di internet, bersumber dari Korea Utara Korean Central Television dan NK News. Banyak fondasi bangunan yang dinilai untuk pembangunan hotel-hotel berbintang.
Tampaknya, pariwisata merupakan salah satu sektor penting yang diperhitungkan pemerintahan Korea Utara. Apa ini artinya, pelan-pelan Kora Utara makin membuka dirinya?
BACA JUGA: Sepinya Nyetir di Korea Utara, 1 Mobil Bisa Bebas di 10 Jalur
(aff/aff)
Komentar Terbanyak
Didemo Pelaku Wisata, Gubernur Dedi: Jelas Sudah Study Tour Itu Piknik
Forum Orang Tua Siswa: Study Tour Ngabisin Duit!
Pendemo: Dedi Mulyadi Tidak Punya Nyali Ketemu Peserta Demo Study Tour