Kejadian tersebut pun ramai diberitakan oleh media-media di Negeri Paman Sam, seperti NBC Connecticut, New York Daily News, Thrillist dan WTNH News 8. Seperti penelusuran detikTravel dari berbagai informasi, Rabu (15/7/2015) kejadiannya terjadi di kawasan 95 South, West Haven, Connecticut ketika lalu lintas di sana macet.
Pria yang bugil itu, duduk bersilang di atas kap mobilnya sambil menatap lurus ke depan. Dia tidak menghiraukan pengendara lain atau orang-orang yang melongo melihatnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selanjutnya, menurut pemberitaan media setempat, pria tersebut dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan medis. Pihak kepolisan dikabarkan tidak mengenakan denda atau sanksi, hanya surat peringatan saja.
Terkadang, memang ada saja hal-hal aneh yang turis temui di jalanan. Kalau ada yang aneh-aneh dan unik-unik, abadikan saja dengan kamera dan bakal jadi bumbu cerita traveling yang menyenangkan. Tapi kalau bertemu seperti pria bugil ini, langsung saja tinggalkan atau lapor polisi ya!
(aff/aff)












































Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru