Meski mendapat cibiran dari publik sendiri, nyatanya kostum Kontingen Olimpiade Indonesia menuai puja-puji serta sanjungan dari berbagai dunia. Di sosial media pun, banyak yang menyebut Indonesia layak mendapat predikat negara dengan kostum defile terbaik dalam parade pembukaan Olimpiade Rio 2016.
I Gde Pitana, Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara Kemenpar menilai ini merupakan kabar gembira dan patut disikapi positif oleh rakyat Indonesia. Menurut Pitana, Indonesia memang punya banyak kain etnik, maupun bentuk kebudayaan lain yang harus diangkat ke mata dunia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pitana juga menilai talent-talent yang dimiliki Indonesia sungguh luar biasa tentang daya kreativitasnya. Style yang mereka gunakan sungguh menarik perhatian. Untuk itu, Pitana berterimakasih kepada tim perancang kostum Olimpiade Indonesia.
"Promosi Indonesia memang bisa memakai beragam cara, dengan tarian, kuliner, termasuk dengan fashion seperti ini. Hebat!" puji Pitana.
(rdy/fay)












































Komentar Terbanyak
Pembegalan Warga Suku Baduy di Jakpus Berbuntut Panjang
Kisah Sosialita AS Liburan di Bali Berakhir Tragis di Tangan Putrinya
Warga Baduy Dalam Ditolak RS karena KTP, Potret Buruk Layanan Kesehatan Masyarakat Adat