Astaga! Tamu Hotel Bintang Lima Suka Nyolong Kasur

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Astaga! Tamu Hotel Bintang Lima Suka Nyolong Kasur

Afif Farhan - detikTravel
Selasa, 10 Des 2019 12:10 WIB
Ilustrasi kamar hotel (iStock)
Jakarta - Kadang, ada saja tamu hotel yang mencuri handuk atau sandal slop. Tapi ada juga, tamu hotel yang mencuri kasur. Iya, kasur!

Dirangkum detikcom dari Fox News, sebuah survei baru-baru ini dilakukan pada 523 hotel bintang lima yang kebanyakan berlokasi di Eropa. Survei yang dirilis oleh media AS, WISC TV menyebut bahwa tamu yang bermalam di hotel bintang lima suka mencuri kasur.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dinilai, tamu-tamu hotel bintang lima akan membawa kasurnya di malam hari saat suasana di resepsionis sedang sepi. Bukan hanya itu, tamu hotel bintang lima juga suka mencuri mesin kopi.

Surveinya menyebut, sebenarnya pihak hotel bintang lima tahu kalau kasurnya dicuri (jelas saja karena ukuran barangnya besar). Hanya saja, pihak hotel kecil kemungkinan untuk melaporkan tindak kejahatan tersebut kepada kepolisian. Sebab, mereka juga ingin menjaga nama baiknya.



Untuk hotel bintang empat, kebanyakan tamu hotel mencuri gantungan baju, jubah mandi, hingga handuk. Semoga kita jadi tamu hotel yang baik ya traveler!




(aff/aff)

Hide Ads