Kamis, 16 Jan 2020 07:45 WIB
TRAVEL NEWS
Apartemen Jadi Akomodasi Favorit Turis Saat Liburan
Putu Intan Raka Cinti
detikTravel

Jakarta - Apartemen ternyata menjadi akomodasi favorit turis di dunia, mengalahkan hotel, vila, dan hunian lainnya.
Semakin tingginya tren wisata membuat pilihan akomodasi wisata juga makin beragam. Bila dahulu orang kerap menginap di hotel, berdasarkan riset terbaru dari Booking.com, ternyata akomodasi favorit turis adalah apartemen.
Apartemen menduduki posisi pertama sebagai akomodasi yang paling banyak digunakan turis. Menurut Booking.com, apartemen merupakan properti yang digunakan 40 persen turis di seluruh dunia. Hal ini membuat akomodasi tersebut mendapatkan penghargaan pada 2020.
Riset yang melibatkan 22 ribu traveler dengan metode survei ini mengungkapkan bahwa 39 persen orang memilih menginap di apartemen atau rumah liburan dibandingkan hotel.
Sementara itu, di antara konsumen Indonesia lima akomodasi lainnya yang juga sering digunakan adalah hotel, guest house, homestay, dan holiday park.
Kendati hotel menempati peringkat kedua sebagai akomodasi favorit, 75 persen dari akomodasi yang mendapatkan penghargaan adalah rumah liburan, apartemen, dan bentuk akomodasi lainnya seperti rumah perahu, iglo, homestay, dan rumah pedesaan.
Setiap akomodasi akan mendapatkan penghargaan yang dinilai dari ulasan pelanggan Booking.com. Akomodasi harus memiliki rata-rata skor ulasan 8 dari 10 atau lebih tinggi berdasarkan minimal 5 ulasan pada pukul 23.59 (waktu Eropa Tengah) pada tanggal 31 Oktober 2019.
Simak Video "Keluhan Turis soal Tumpukan Sampah di Jalanan Paris"
[Gambas:Video 20detik]
(pin/aff)
Semakin tingginya tren wisata membuat pilihan akomodasi wisata juga makin beragam. Bila dahulu orang kerap menginap di hotel, berdasarkan riset terbaru dari Booking.com, ternyata akomodasi favorit turis adalah apartemen.
Apartemen menduduki posisi pertama sebagai akomodasi yang paling banyak digunakan turis. Menurut Booking.com, apartemen merupakan properti yang digunakan 40 persen turis di seluruh dunia. Hal ini membuat akomodasi tersebut mendapatkan penghargaan pada 2020.
Riset yang melibatkan 22 ribu traveler dengan metode survei ini mengungkapkan bahwa 39 persen orang memilih menginap di apartemen atau rumah liburan dibandingkan hotel.
Sementara itu, di antara konsumen Indonesia lima akomodasi lainnya yang juga sering digunakan adalah hotel, guest house, homestay, dan holiday park.
Kendati hotel menempati peringkat kedua sebagai akomodasi favorit, 75 persen dari akomodasi yang mendapatkan penghargaan adalah rumah liburan, apartemen, dan bentuk akomodasi lainnya seperti rumah perahu, iglo, homestay, dan rumah pedesaan.
Setiap akomodasi akan mendapatkan penghargaan yang dinilai dari ulasan pelanggan Booking.com. Akomodasi harus memiliki rata-rata skor ulasan 8 dari 10 atau lebih tinggi berdasarkan minimal 5 ulasan pada pukul 23.59 (waktu Eropa Tengah) pada tanggal 31 Oktober 2019.
Simak Video "Keluhan Turis soal Tumpukan Sampah di Jalanan Paris"
[Gambas:Video 20detik]
(pin/aff)